Klaim Saldo DANA gratis Rp700.000 dari Prakerja Gelombang 70, Simak Cara Daftarnya di Sini

Senin 01 Jul 2024, 21:50 WIB
Ikut Pelatihan Kartu Prakerja Dapat Klaim Saldo DANA Gratis Rp700.000 (Poskota/Nur Rumsari) (Sumber: null)

Ikut Pelatihan Kartu Prakerja Dapat Klaim Saldo DANA Gratis Rp700.000 (Poskota/Nur Rumsari) (Sumber: null)

JAKARTA, POSKOTA.CO.ID - Selamat, Anda bisa klaim saldo DANA gratis Rp700.000 dari Prakerja Gelombang 70. Simak cara daftarnya di sini.

Kabar gembira untuk masyarakat Indonesia. Program Kartu Prakerja kembali membuka pendaftaran gelombang 70.

Bagi Anda yang berhasil lolos menjadi peserta prakerja, Anda berhak menerima saldo DANA gratis sebesar Rp700.000 bisa langsung cair ke rekening.

Program Kartu Prakerja merupakan diberikan pemerintah Indonesia untuk membantu masyarakat meningkatkan keterampilan kerja. Program ini menawarkan pelatihan online serta insentif dana yang dapat digunakan untuk berbagai keperluan.

Baca Juga:

NIK KTP dan KK Anda Berhak Terima Saldo Dana Rp2,4 Juta dari Bansos BPNT, Simak Syarat Penerimaannya di Sini!


Manfaat Mengikuti Program Prakerja Gelombang 70

1. Gratis Pelatihan keterampilan

Peserta prakerja dapat memilih pelatihan keterampilan sesuai dengan minat dan kebutuhan Anda dari para ahli di bidangnya masing-masing.

2. Sertifikat Pelatihan.

Setelah menyelesaikan rangkaian pelatihan, peserta akan mendapatkan sertifikat yang bisa meningkatkan nilai tambahan di dunia kerja.

3. Insentif Saldo Dana

Selain mengikuti pelatihan setiap peserta prakerja gelombang 70 yang lolos akan menerima saldo DANA rp700.000 langsung cair setelah mengisi 2 kali survei.

Bagi Anda yang ingin mendaftar Program Kartu Prakerja gelombang 70, bisa mengikuti langkah-langkah di bawah ini.

Cara Daftar Program Prakerja Gelombang 70

1. Kunjungi situs resmi prakerja di www.prakerja.go.id
2. Klik tombol "Daftar" dan buat akun dengan memasukkan alamat email dan membuat kata sandi untuk verifikasi.
3. Isi data sesuai dengan NIK KTP dan KK Anda.
4. Ikuti Test dan Kemampuan Dasar (TKD)
5. Pilih Gelombang 70 untuk mendaftar.
6. Klik "Gabung" pada gelombang tersebut.
7. Setelah mendaftar, tunggu proses pengumuman apakah Anda lolos seleksi atau tidak. Pengumuman biasanya akan diinformasikan melalui email atau di akun Prakerja Anda.

Demikian Informasi cara daftar Prakerja gelombang 70. Jangan lewatkan kesempatan untuk meningkatkan keterampilan dan mendapatkan saldo DANA gratis dari Prakerja Gelombang 70. Segera daftar dan raih manfaatnya!

Dapatkan berita pilihan editor dan informasi menarik lainnya di saluran WhatsApp resmi Poskota.co.id. GABUNG GRATIS DI SINI

News Update