Korban kebakaran ruko di Balaraja, Kabupaten Tangerang saat dievakuasi oleh petugas. (Dok. BPBD Kabupaten Tangerang)

Tangerang

2 Ruko di Balaraja Tangerang Terbakar, Penjual Fried Chiken Tewas

Sabtu 29 Jun 2024, 23:25 WIB

TANGERANG,POSKOTA.CO.ID - Sebanyak dua unit rumah toko (ruko) di Jalan Raya Prapatan, Kampung Saga, RT 02 RW 09, Desa Saga, Kecamatan Balaraja, Kabupaten Tangerang terbakar pada Sabtu, 29 Juni 2024.

Seorang laki-laki dikabarkan meninggal dalam kebakaran yang terjadi sekitar pukul 18.45 WIB tersebut.

Saat dikonfirmasi Kepala BPBD Kabupaten Tangerang Ujat Sudrajat membenarkan kejadian tersebut. Pemilik ruko, RIS (23) meninggal dunia pada kebakaran itu.

"Satu orang korban berinisial RIS meninggal. Saat kejadian korban sedang memasak mie instan di dapur," ungkapnya. 

Ujat menerangkan, saat kejadian tersebut korban tidak bisa menyelamatkan diri lantaran kondisi rolling door terkunci dari luar.

"Mereka ini usaha fried chiken. Istrinya lagi belanja bahan untuk berjualan. Sementara rolling doornya dikunci dari luar oleh istrinya," ujarnya.

Untuk saat ini, lanjut Ujat dugaan sementara penyebab kebakaran karena adanya kebocoran gas dari dapur.

"Saat ini korban sudah dievakuasi ke RSUD Tobat Balaraja. Sementara di lokasi, petugas masih melakukan pendinginan," pungkasnya. (Veronica Prasetio)

Dapatkan berita pilihan editor dan informasi menarik lainnya di saluran WhatsApp resmi Poskota.co.id. GABUNG DI SINI

Tags:
kebakaranrukokabupaten tangerang

Veronica Prasetio

Reporter

Firman Wijaksana

Editor