JAKARTA, POSKOTA.CO.ID - Nomor Induk Kependudukan (NIK) KTP terpilih berhak klaim saldo DANA gratis Rp700.000 dari Kartu Prakerja masuk dompet elektronik, selamat peserta yang lolos.
Saat ini setiap peserta yang lolos mendaftar Kartu Prakerja menggunakan NIK KTP sedang mengikuti pelatihan.
Pelatihan dilaksanakan selama 15 hari atau tiga tahapan guna mempertajam skil peserta yang mengikuti.
Setiap peserta akan mendapat beberapa arahan saat melakukan live webinar guna lancar mengikuti pelatihan.
Setelah itu peserta akan mendapatkan pelatihan secara online dan offline untuk mengasah skil yang dimiliki.
Jika telah selesai, peserta akan mendapatkan uang insentif Rp600.000 dari hasil pelatihan yang dilakukan.
Lalu peserta akan diberikan tambahan dana Rp100.000 melalui pengisian dua survei yang telah disediakan oleh pemerintah.
Berikut Rangkaian Lengkap Program Kartu Prakerja Gelombang 69
1. Daftar
Buat akun Prakerja dengan data diri kamu. Siapkan e-mail, NIK, nomor KK, nomor HP yang masih aktif dan selesaikan tes kemampuan dasar untuk menyelesaikan proses pendaftaran.
2. Gabung Gelombang
Ikut Seleksi dengan gabung gelombang. Tunggu pengumuman hasil seleksinya.
3. Pilih Pelatihan
Gunakan saldo pelatihan sebesar Rp 3,5 juta, pilih yang kamu butuhkan di Mitra Platform Digital dan bayar dengan nomor Kartu Prakerjamu. Pastikan dompet elektronik sudah tersambung sebelum membeli pelatihan.
4. Ikuti Pelatihan
Kerjakan pre-test dan post-test selesaikan pelatihan dan dapatkan sertifikat.
5. Beri Rating dan Ulasan
Berikan rating dan ulasan terhadap pelatihan yang telah kamu selesaikan di dashboard Prakerja anda.
6. Dapatkan Insentif
Jika kamu menyelesaikan seluruh rangkaian pelatihan dan pengisian survey, insentif akan disalurkan melalui dompet elektronik.
7. Isi Survey Evaluasi
Jawab 2 survei evaluasi di dashboard Prakerjamu dan dapatkan insentif Rp.50.000 untuk setiap survei.
Disclaimer : Silahkan ikut cara di atas untuk mendapat saldo DANA Rp700.000 modal NIK KTP melalui Kartu Prakerja gelombang 69.