Marak Judi Online, Polsek Matraman Fokus Edukasi dan Pencegahan

Jumat 28 Jun 2024, 02:13 WIB
Wakapolres Metro Jaktim bersama Kapolsek Matraman beserta PJU Polres Jakarta Timur duduk bersama dengan masyarakat memberikan pemahamanan untuk terhindar dari judi online. (Sumber foto: Dok. humas Polsek Matraman)

Wakapolres Metro Jaktim bersama Kapolsek Matraman beserta PJU Polres Jakarta Timur duduk bersama dengan masyarakat memberikan pemahamanan untuk terhindar dari judi online. (Sumber foto: Dok. humas Polsek Matraman)

JAKARTA, POSKOTA.CO.ID - Polri tengah gencar memberantas kejahatan perjudian terutama judi online. Hal ini diikuti Polsek Matraman yang turut fokus memberikan pemahaman edukasi dan melakukan pencegahan di kalangan masyarakat melalui kegiatan Ngopi Kamtibmas Poskamling.

Kapolsek Matraman Kompol Suparestyo mengatakan, kegiatan Ngopi Kamtibmas dilakukan Poskamling warga di RW 08 Kelurahan Palmeriam, Kecamatan Matraman, Jakarta Timur, Rabu 26 Juni sekitar pukul 21.20 WIB.

"Selain kasus narkoba, judi online juga musuh kita bersama untuk dapat diberantas. Sebagai bentuk upaya pencegahan, anggota bhabinkamtibmas kita yang ada di wilayah akan langsung memberikan pemahaman terkait mencegah permainan judi online ini karena berdampak rugi banyak," tuturnya kepada Poskota, Kamis 27 Juni 2024 siang.

Adapun kegiatan Ngopi Kamtibmas Poskamling ini dipimpin Kapolres Metro Jakarta Timur Kombes Pol Nicolas Ary Lilipaly yang diwakili Waka Polres Metro Jakarta Timur, AKBP Burhanudin, Kasubid Tekom Bid TIK Polda Metro Jaya AKBP Aryo Seno, Danramil 02 Matraman Mayor ARM Ahmad Budiman, beserta PJU Polres Metro Jakarta Timur.

Masyarakat setempat begitu antusias mengikuti acara tersebut. Kompol Suparestyo, yang pernah jadi kapolsek Bojongsari ini, menyebut kasus judi online saat ini menjadi prioritas pimpinan untuk dapat diberantas.

Selain itu, prioritas lain dalam masalah gangguan tawuran di wlayah khususnya Matraman juga perlu penanganan itensif. Dia menyampaikan, pihaknya akan merangkul semua lapisan masyarakat dalam mengatasi permasalahan tawuran ini.

"Bagi para orang tua agar dapat memantau pergualan anak-anaknya, juga tidak nongkrong sampai larut malam," tutup Suparestyo, yang pernah menjabat sebagai Wakasatres Narkoba Polres Metro Jakarta Selatan. (Angga)

Dapatkan berita pilihan editor dan informasi menarik lainnya di saluran WhatsApp resmi Poskota.co.id. GABUNG DI SINI

Berita Terkait

Obrolan warteg: Penyakit Ketagihan

Jumat 28 Jun 2024, 05:01 WIB
undefined

Judol, Bisakah Tuntas Diberantas

Jumat 28 Jun 2024, 05:45 WIB
undefined
News Update