Bagi KPM yang telah terdaftar sebagai penerima bansos, silahkan selalu melakukan pengecekan secara berkala rekening KKS Anda.
Cara Cek Status NIK Sebagai Penerima Bansos BPNT 2024
Lantas, bagaimana cara cek status NIK yang tedaftar dalam DTKS dan laman resmi Kemensos cekbansos.kemensos.go.id yang berhak dapatkan saldo dana Rp400.000.
Caranya cukup mudah, tidak hanya melalui website resmi, tetapi juga dapat melalui aplikasi pada ponsel Anda yakni Cekbansos Kemensos yang dapat diunduh melalui PlayStore atau AppStore.
Simak langkah-langkah cek NIK sebagai status penerima bansos BPNT 2024:
- Masuk ke laman resmi cekbansos.kemensos.go.id.
- Isi nama lengkap dan alamat lengkap seperti provinsi, kota, kecamatan, desa sesuai dengan KTP.
- Isi kolom kode capctha yang tertera.
- Klik 'Cari Data' untuk melanjutkan proses pencarian.
Secara otomatis layar akan menampilkan sebuah informasi. Apabila Anda termasuk KPM penerima, akan ada informasi berisi status penerima, jadwal bantuan.
Sementara, apabila bukan termasuk penerima akan ada tulisan yang tertera bahwa "Tidak Terdapat Peserta".
Demikian informasi mengenaik NIK Anda apakah layak dapat saldo dana gratis Rp400.000 dari pemerintah.
Dapatkan berita dan informasi menarik lainnya dengan bergabung ke saluran resmi WhatsApp Poskota.co.id.GABUNG DISINI