JADWAL PRAKERJA GELOMBANG 70, Rincian Insentif dari Pemerintah, Link Pendaftaran dan Cara Mendaftar

Rabu 19 Jun 2024, 12:16 WIB
Kapan jadwal Prakerja Gelombang 70 dibuka, rincian insentif dari pemerintah, berikut link pendaftaran dan cara mendaftar akan diulas dalam artikel ini. (Pixabay/Fani Ferdiansyah)

Kapan jadwal Prakerja Gelombang 70 dibuka, rincian insentif dari pemerintah, berikut link pendaftaran dan cara mendaftar akan diulas dalam artikel ini. (Pixabay/Fani Ferdiansyah)

Uang bantuan ini tidak dapat diuangkan atau ditarik ke rekening, melainkan hanya bisa digunakan untuk membeli pelatihan kerja pada platform digital yang bekerja sama dengan Prakerja.

2. Insentif Rp600.000

Insentif Rp600.000 diberikan pemerintah kepada peserta yang telah menyelesaikan dan mendapat sertifikat pelatihan pertama. 

Saldo dana tersebut akan ditransfer ke rekening bank atau dompet elektronik yang didaftarkan peserta.

3. Insentif Tambahan Rp100.000

Peserta bisa mendapat insentif tambahan Rp100.000 dari pemerintah jika menyelesaikan dua survei, yang masing-masingnya memiliki nominal Rp50.000.

Survei ini terkait dengan pelatihan yang diikuti peserta pada Program Kartu Prakerja.

Link Pendaftaran Program Kartu Prakerja

Masyarakat yang ingin mendaftar di Program Kartu Prakerja, dapat mengakses laman resmi Prakerja .

Adapun link pendaftarannya adalah https://dashboard.prakerja.go.id/daftar

Cara Daftar Kartu Prakerja

Di bawah ini merupakan panduan cara mendaftar di Program Kartu Prakerja:

1. Akses Situs Resmi Prakerja
   - Kunjungi situs resmi di www.prakerja.go.id.

2. Masukkan Email dan Password
   - Daftar menggunakan alamat email dan kata sandi akun.

3. Isi Data Diri
   - Masukkan NIK, nomor KK, dan tanggal lahir, kemudian klik Lanjut.
   - Lengkapi data diri sesuai dengan KTP.

4. Verifikasi Nama dan Nama Ibu
   - Pastikan nama lengkap dan nama ibu kandung sesuai dengan yang tertera di KTP.
   - Hubungi Dukcapil jika terdapat perbedaan data.

Berita Terkait
News Update