Sekitar ribuan jemaah melaksanakan Sholat Idul Adha di Lapangan Wali Kota Jakarta Selatan (Jaksel) pada Senin, 17 Juni 2024. (Poskota.co.id/Angga Pahlevi)

Jakarta

Sholat Idul Adha di Lapangan Wali Kota Jaksel Diikuti Ribuan Jemaah

Senin 17 Jun 2024, 07:40 WIB

JAKARTA, POSKOTA.CO.ID - Sholat Idul Adha digelar di lapangan Masjid Darul Jannah, Wali Kota Administrasi Jakarta Selatan (Jaksel) pada Senin, 17 Juni 2024 pagi.

Berdasarkan pantauan Poskota, pelaksanaan Sholat Idul Adha ini diikuti ribuan jemaah. H.M.Kholis menjadi imam sholat, sedangkan Guru Besar UIN Syarif Hidayatullah Hamdani Anwar sebagai khotib.

"Kurban sendiri dapat lebih mendekatkan diri kepada Allah SWT," ujar Plh. Wali Kota Jaksel, Edi Sumantri saat memberikan sambutan pada Senin, 17 Juni 2024.

Edi mengungkapkan, dalam pelaksanaan Idul Adha kali ini, hewan kurban di Masjid Darrul Jannah meliputi 74 sapi dan 130 kambing.

"Ada sebanyak 41 sapi dan 48 ekor kambing kita distribusikan kepada yayasan yatim piatu yang ada di wilayah Jaksel. Sisa kurban yang ada kita potong sendiri," ujarnya.

Rencananya, hewan kurban akan didistribusikan kepada warga kurang mampu.

"Nanti daging kurban akan kita bagikan distribusikan kepada warga tidak mampu," terangnya. (Angga)

Dapatkan berita pilihan editor dan informasi menarik lainnya di saluran WhatsApp resmi Poskota.co.id. GABUNG GRATIS DI SINI.

Tags:
Idul AdhaHewan KurbanWali Kota Jakarta Selatanjakarta-selatan

Angga Pahlevi

Reporter

Febrian Hafizh Muchtamar

Editor