JAKARTA, POSKOTA.CO.ID - Laga Jerman vs Skotlandia akan menjadi pertandingan pembuka Euro 2024, Sabtu 15 Juni 2024.
Laga ini akan digelar di Allianz Arena pada pukul 02.00 WIB dan bisa disiarkan secara langsung di RCTI.
Namun, Anda juga bisa menyaksikan jalannya pertandingan melalui link live streaming Vision+ di mana tautannya bisa diklik di akhir artikel.
Sebagai tuan rumah, Jerman menjadi tim yang diunggulkan di laga pembuka dini hari ini pada mtachday perdana Grup A.
Melawan Skotlandia menjadi ujian pertama bagi Der Panzer untuk menatap dua laga selanjutnya dan mengunci tiket agar bisa lolos ke babak selanjutnya.
Jerman memiliki kans kemenangan tinggi untuk menghadapi Skotlandia. Namun, Scott McTominay cs juga piawai dalam memberikan kejutan.
Meskipun demikian, Jerman cukup percaya diri dengan modal persiapan yang cukup matang.
Apalagi, di tahun 2024 ini dalam beberapa laga, mereka memiliki rekor yang sangat baik.
Dalam empat pertandingan terakhir, Jerman berhasil membungkam lawan-lawannya. Seperti saat mengalahkan Belanda dengan skor 2-1 dan mengalahkan Prancis dengan skor 2-0.
Selain itu, mereka juga menang 2-1 dari Yunani dan imbang saat bertemu dengan Ukraina dengan skor 0-0.
Head to Head Jerman vs Skotlandia
08/09/2015 Skotlandia 2-3 Jerman (Kualifikasi Euro)