Pj Walikota Tangerang Ajak Gen Z dan Milenial Gunakan Hak Pilih pada Pilkada 2024

Sabtu 15 Jun 2024, 19:27 WIB
Sosialisasi Pilkada 2024 kepada generasi muda di Kota Tangerang. (Dok. Pemkot Tangerang)

Sosialisasi Pilkada 2024 kepada generasi muda di Kota Tangerang. (Dok. Pemkot Tangerang)

TANGERANG, POSKOTA.CO.ID - Penjabat (Pj) Wali Kota Tangerang, Nurdin, mengajak generasi muda untuk ikut serta dalam menyukseskan Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) tahun 2024.

Hal tersebut disampaikannya dalam kegiatan sosialisasi Pilkada 2024 dengan tema "Generasi Muda Saatnya Memilih" yang diikuti ratusan muda-mudi. Nurdin memberikan pemahaman mendalam mengenai proses pemilihan serta pentingnya partisipasi aktif dalam Pilkada 2024.

"Setelah dari sini, sosialisasikan kepada teman-temannya yang sudah memiliki hak pilih, ajak dan berikan pemahaman tentang apa yang sudah kalian ikuti dalam sosialisasi ini," katanya, Sabtu, 15 Juni 2024.

Dari data yang dimiliki KPU Kota Tangerang terdapat 1.362.773 jumlah pemilih. Sementara dari data Daftar Penduduk Potensial Pemilih Pemilihan (DP4) meningkat menjadi 1.385.155, yang di dalamnya terdapat sekitar 339.829 orang generasi Z dan 512.571 generasi milenial.

"Terdapat peningkatan sekitar 20 ribuan pemilih, di mana lebih dari setengah jumlah pemilih pemula di Kota Tangerang adalah gen Z dan milenial. Kami terus berupaya untuk bisa memberikan pemahaman tentang Pilkada agar para pemilih bisa ikut berpartisipasi dalam Pilkada nanti," ungkapnya. 

Kepala Kesatuan Bangsa dan Politik Kota Tangerang, Teguh Supriyanto, menjelaskan, kegiatan ini dilakukan agar adanya kesadaran para generasi muda akan pentingnya konstitusi politik.

"Diharapkan partisipasi politik masyarakat Kota Tangerang khususnya para pemilih pemula meningkat. Mereka diharapkan dapat berperan aktif mengeluarkan aspirasi dan pendapatnya melalui wadah Pilkada," pungkasnya. (Veronica Prasetio)

Dapatkan berita pilihan editor dan informasi menarik lainnya di saluran WhatsApp resmi Poskota.co.id. GABUNG DI SINI

Berita Terkait
News Update