JAKARTA, POSKOTA.CO.ID - Buruan cek NIK e-KTP kamu dan ambil pelatihan biar bisa klaim saldo dana gratis Rp700.000 insentif Kartu Prakerja masuk dompet elektronik hari ini.
Kamu bisa membeli paket pelatihan yang disediakan mitra platform digital Prakerja.
Ada ratusan mitra Prakerja yang mengadakan pelatihan di antaranya seperti Bukalapak, Tokopedia, Kemnaker, dan lainnya.
Jangan lupa juga untuk mengisi ulasan dan rating agar mendapat bonus Rp100.000 yang ditransfer dua termin per Rp50.000 ribu.
Total dana yang bisa kamu dapatkan adalah senilai Rp700.000, dengan rincian Rp100.000 bonus pengisian ulasan dan rating, ditambah insentif pelatihan Rp600.000.
Kartu Prakerja merupakan program rutin pemerintah yang digulirkan tiap dua pekan sekali.
Target program ini menyasar peserta yang berlatar belakang para pencari kerja aktif atau karyawan kena PHK.
Selain itu, pelaku UMKM atau pekerja yang ingin meningkatkan kompetensinya bisa ikut program pelatihan ini.
Syarat dan Ketentuan Prakerja
Bagi kamu yang tertarik ingin ikut dapatkan saldo dana gratis dari Prakerja, yuk simak syarat dan ketentuannya!
- WNI berusia minimal 18 tahun dan maksimal 64 tahun;
- Bukan berstatus sebagai mahasiswa atau pelajar;
- Merupakan pencari kerja aktif, karyawan kena PHK, ataupun pelaku UMKM;
- Bukan merupakan pejabat pemerintah, ASN, prajurit TNI/Polri, kepala desa/perangkat desa, pegawai BUMN;
- Hanya bisa menggunakan maksimal dua NIK KTP dalam satu KK.
Tips Lolos Prakerja
Berikut ini ada beberapa tips lolos Prakerja gelombang 70 yang akan dibuka dalam waktu dekat.
Mumpung masih ada waktu, yuk ikuti panduan dan tips bisa menjadi penerima bantuan dari program pelatihan kerja ini.
- Teliti saat input data diri;
- NIK KTP sudah terverifikasi Disdukcapil;
- Penuhi persyaratan dan ketentuan;
- Email dan nomor HP aktif;
- Nomor HP sesuai dengan dompet elektronik;
- Cek jaringan internet;
- Jawab tes minat bakat dengan teliti;
- Jaga kondisi badan tetap fit.
Klaim Saldo DANA Prakerja
Jika kamu dinyatakan lolos, langsung saja cek akun dashboard masing-masing dan segera beli pelatihan senilai Rp3.500.000.
Kamu wajib membeli pelatihan pertama dalam waktu maksimal 15 hari setelah ditetapkan jadi peserta program.
Berikut ini tahapan klaim saldo dana Prakerja:
- Buka laman Prakerja.go.id
- Lakukan pendaftaran memakai email kamu yang masih aktif;
- Input NIK, nomor KK, uga tanggal lahir;
- Input juga data diri sesuai dengan KTP;
- Ikuti tes seleksi dan gabung Gelombang 68;
- Kamu tinggal tunggu pengumuman lolos seleksi;
- Ambil pelatihan sesuai dengan minat dan bakat kamu di platform mitra Prakerja di antaranya Tokopedia, Bukalapak, Karier.mu, Pijar Mahir, dan Pintar;
- Bayar pelatihan memakai uang saldo Prakerja Rp3,5 juta yang khusus bisa digunakan untuk membeli pelatihan saja;
- Kamu tinggal ikuti pres-test dan post-test, kemudian selesaikan pelatihan tersedia dan ambil sertifikat Prakerja;
- Jangan lupa juga memberikan ulasan dan rating di dashboard Prakerja untuk ambil bonus insentif.
Sekian pembahasan tentang klaim saldo dana dari Prakerja senilai Rp700.000 yang bisa langsung kamu gunakan untuk memenuhi kebutuhan sehari-hari.
Dapatkan berita pilihan editor dan informasi menarik lainnya di saluran WhatsApp resmi Poskota.co.id. GABUNG DI SINI