Buah Jeruk juga bermanfaat untuk menurunkan berat badan. (Pixabay/pixel2013)

Kesehatan

Berkat Kandungannya, Buah Jeruk Bisa Jadi Pilihan yang Enak untuk Dikonsumsi Saat Menurunkan Berat Badan

Kamis 13 Jun 2024, 09:19 WIB

JAKARTA, POSKOTA.CO.ID – Cocok dikonsumsi untuk menghilangkan dahaga, ternyata buah jeruk juga dapat menjadi makanan yang dipilih untuk menurunkan berat badan

Jeruk adalah buah yang berasal dari pohon yang termasuk dalam genus Citrus. Buah jeruk biasanya memiliki kulit yang tebal dan berwarna oranye, meski ada juga yang berwarna hijau, kuning, atau merah.

Buah ini disukai oleh banyak orang karena memiliki rasa yang segar, manis, dan sedikit asam, serta kandungan nutrisinya yang kaya.

Oleh karena itu, buah jeruk memiliki banyak manfaat untuk kesehatan yang membuatnya menjadi pilihan yang baik untuk dikonsumsi saat ingin menurunkan berat badan.

Kandungan Buah Jeruk yang Baik untuk Diet

Berkat kandungan nutrisinya yang kaya dan baik untuk kesehatan, berikut ini adalah beberapa manfaat utama dari buah jeruk yang baik untuk menurunkan berat badan.

1. Rendah Kalori

Berkat kandungannya ini, buah jeruk cocok untuk dikonsumsi saat diet. Tergantung ukurannya, satu buah jeruk dapat mengandung sekitar 60-80 kalori.

2. Kandungan Serat Tinggi

Buah jeruk mengandung serat yang cukup tinggi, terutama serat larut seperti pektin. Serat akan membantu memberikan rasa kenyang lebih lama.

Hal ini membuatnya menjadi kandungan yang baik karena dapat membantu mengontrol nafsu makan, juga mengurangi keinginan untuk makan berlebihan.

Serat juga dapat membantu memperlancar pencernaan dan mencegah sembelit, yang sering menjadi masalah saat menjalani diet rendah kalori.

3. Kaya Vitamin C

Jeruk kaya akan vitamin C, yang berfungsi sebagai antioksidan dan dapat membantu untuk meningkatkan sistem kekebalan tubuh.

Vitamin C juga berperan dalam sintesis kolagen, yang penting untuk kesehatan kulit, tulang, dan pembuluh darah.

4. Kandungan Air Tinggi

Kandungan air dalam buah jeruk juga terbilang tinggi, yakni sekitar 85% hingga 90%. Ini akan membantu menjaga tubuh tetap terhidrasi dan memberi rasa kenyang, yang berguna mengontrol asupan makanan.

5. Indeks Glemik Rendah

Buah jeruk memiliki indeks glikemik yang relatif rendah, sehingga tidak menyebabkan lonjakan gula darah. Ini juga penting untuk mengontrol berat badan dan menjaga kadar gula darah tetap stabil.

6. Kandungan Anti-oksidan

Selain mengandung vitamin C, jeruk juga mengandung berbagai anti-oksidan lain seperti flavonoid dan karotenoid yang membantu melawan radikal bebas dan mengurangi risiko penyakit kronis.

7. Baik untuk Kesehatan Jantung

Konsumsi buah jeruk secara teratur juga dapat membantu menurunkan tekanan darah dan kolesterol LDL (kolesterol jahat), serta meningkatkan kolesterol HDL (kolesterol baik).

Semuanya ini akan berkontribusi pada kesehatan jantung yang lebih baik, apalagi jika dikonsumsi secara rutin dan tanpa tambahan apapun.

Dengan semua manfaat ini, buah jeruk dapat menjadi bagian yang efektif saat ingin menurunkan berat bada, meningkatkan kesehatan secara keseluruhan, dan memberikan energi sepanjang hari.

Tags:
buah jerukMenurunkan Berat BadanVitamin C

Fia Afifah Rahmah

Reporter

Fia Afifah Rahmah

Editor