Jadwal dan Link Live Streaming Kualifikasi Piala Dunia 2026 Indonesia vs Filipina, Laga Hidup Mati Skuad Garuda! (PSSI.org)

Sepak Bola

Jadwal dan Link Live Streaming Kualifikasi Piala Dunia 2026 Indonesia vs Filipina, Laga Hidup Mati Skuad Garuda!

Selasa 11 Jun 2024, 09:16 WIB

JAKARTA, POSKOTA.CO.ID - Dalam lanjutan kualifikasi Piala Dunia 2026, Indonesia akan melakoni tim tamu mereka yakni Filipina pada Selasa, 11 Juni 2024 di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta.

Pertandingan terakhir ini merupakan sebuah laga hidup mati bagi skuad garuda apabila ingin memastikan lolos ke babak selanjutnya.

Anda bisa menyaksikan perjuangan anak asuh Shin Tae Yong ini melalui siaran langsung pada saluran televisi swasta SCTV atau lewat saluran live streaming berbayar. Berikut ulasannya lengkapnya.

Saat ini, Marselino Ferdinand dan kawan-kawan sedang menduduki posisi kedua klasemen sementara grup F dengan perolehan 7 poin dari hasil 2 menang, 1 imbang serta 2 kekalahan.

Perolehan angka tersebut sangat jauh dengan pemuncak klasemen Irak yang sudah memastikan lolos dengan mengoleksi 15 poin.

Sedangkan untuk pesaing terdekat yang membuntuti garuda Indonesia adalah rival sesama negara ASEAN yakni Vietnam di posisi ketiga dengan perolehan 6 angka.

Hal tersebut menjadikan laga melawan Filipina ini merupakan pertandingan yang sangat menentukan untuk Indonesia melaju ke babak ketiga kualifikasi Piala Dunia 2026.

Terlebih saat melawan Irak para 6 Juni 2024 kemarin, Asnawi Mangkualam dan kolega harus menelan kekalahan 0-2 melalui gol yang dicetak oleh Aymen Hussein dan Jassim Ali.

Ditambah kekuatan Indonesia harus berkurang setelah salah satu bek andalan lini belakang yakni Jordi Amat harus diganjar straight red card oleh wasit setelah melanggar pemain Irak.

Posisi Amat rumornya akan di isi oleh salah satu pemain naturalisasi lainnga yang memiliki kemampuan sama baiknya yaitu Jay Idzes.

Selain itu telah rampungnya proses pindah kewarganegaraan dari Calvin Verdonk yang berposisi sebagai bek kiri bisa menjadi tambahan amunisi bagi lini pertahanan sekaligus penyerangan Indonesia.

Shin Tae Yong dan anak asuhnya dipastikan akan tampil menyerang demi memastikan diri lolos ke babak selanjutnya.

Berikut link live streaming Kualifikasi Piala Dunia 2026, Indonesia vs Filipina, Selasa 11 Juni 2026,

Indonesia vs Filipina, Stadion Utama Gelora Bungkarno, Senayan, Jakarta, Selasa 11 Juni 2024, pukul 19.00.

Siaran langsung: SCTV, Indosiar

Link live streaming : https://m.vidio.com/live/17438-fifa-world-cup-qualifiers?schedule_id=3501847 (berlangganan).

( Raihan Ali Putra Santoso)

Tags:
Sepak Bolalink live streaming Indonesia vs FilipinaKualifikasi Piala Dunia 2026timnas indonesiaShin Tae YongStadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK) SenayanFilipina

Raihan Ali Putra Santoso

Reporter

Raihan Ali Putra Santoso

Editor