Nominal pencairan bukan Rp200 ribu melainkan Rp400 ribu karena pencairan untuk dua bulan sekaligus yaitu periode Mei-Juni.
3. BPNT via PT Pos Indonesia
BPNT periode April-Juni masih disalurkan melalui Kantor Pos cabang kecamatan kota terdekat untuk KPM BPNT validasi by system walaupun jumlah penerima terbatas.
Bansos BPNT periode April-Juni yang disalurkan ini bersifat susulan sehingga hanya KPM BPNT murni dan KPM BPNT+PKH yang namanya baru masuk dalam data bayar atau SP2D pencairan bansos di awal Juni yang menerima pencairan.
Nominal pencairan untuk bansos BPNT periode Mei-Juni sebesar Rp600 ribu.
4. PIP Kemdikbud
Bansos reguler PIP Kemdikbud tahap 4-40 juga masih disalurkan hingga menjelang Hari Raya Idul Adha.
Sasaran penerima bansos adalah KPM peserta didik jenjang SD , SMP, SMA dan SMK Sederajat yang namanya masuk dalam dalam SK pemberian bantuan PIP Kemdikbud.
Persyaratan pencairan yaitu KPM wajib melakukan aktivasi rekening SimPel BRI untuk jenjang SD, SMP, sederajat, BNI jenjang SMA, SMK Sederajat, dan BSI (khusus wilayah Provinsi Aceh).
Berikut rincian nominal pencairan PIP Tahap 4-40, sebagai berikut:
- Kategori anak SD sederajat kelas 1-5: Rp450 ribu per tahun.
Khusus kelas 1 semester ganjil: Rp225 ribu.
Khusus kelas 6 semester genap: Rp225 ribu
- Kategori anak SMP sederajat kelas 8: Rp750 ribu per tahun.
Khusus kelas 7 semester ganjil: Rp375 ribu
Khusus kelas 9 semester genap: Rp375 ribu
- Kategori anak SMA, SMK, Sederajat kelas 11: Rp1,8 juta per tahun.
Khusus kelas 10 semester ganjil: Rp900 ribu
Khusus kelas 12 semester genap: Rp900 ribu
Pencairan bisa dilakukan melalui ATM di mesin ATM bank Himbara atau BSI. Jika belum memiliki ATM bisa membawa buku rekening SimPel untuk pencairan sesuai jenjang pendidikan masing-masing di unit bank masing-masing.