NIK KTP Orang Tua Siswa Ini Dapat Saldo Dana Bansos KJP Plus Mei 2024, Sudah Cair?

Jumat 07 Jun 2024, 11:57 WIB
NIK KTP orang tua siswa ini dapat saldo dana bansos KJP Plus Mei 2024. (Disdik DKI Jakarta)

NIK KTP orang tua siswa ini dapat saldo dana bansos KJP Plus Mei 2024. (Disdik DKI Jakarta)

JAKARTA, POSKOTA.CO.ID - NIK KTP orang tua siswa ini dapat saldo dana bansos KJP Plus Mei 2024, sudah cair?

Program Kartu Jakarta Pintar (KJP) Plus menjadi salah satu bantuan sosial (bansos) yang diperuntukan untuk peserta didik di DKI Jakarta.

Melakukan pendaftaran dengan menyertakan Nomor Induk Kependudukan (NIK) yang tertera di Kartu Tanda Penduduk (KTP) orang tua, siswa penerima manfaat juga bisa melakukan pengecekan dengan NIK KTP tersebut untuk tahu status bantuan saat ini.

Bantuan pendidikan tersebut menyasar siswa dari kalangan keluarga kurang mampu.

Selain itu dana bansos KJP Plus sepenuhnya dibiayai dari APBD DKI Jakarta dan diberikan kepada anak-anak rentang usia 6-21 tahun.

Di mana mereka diharapkan bisa  mengenyam pendidikan minimal tamat hingga SMA/SMK.

Kendati proses penetapan keputusan Gubernur terkait penyaluran KJP Plus tahap 1 tahun 2024 telah selesai dari 20-30 Mei lalu, akan tetapi bantuan tersebut belum pada tahap penyaluran.

Pemerintah melalui P4OP Disdik DKI pun belum memberikan informasi terbaru terkait bansos bagi siswa Jenjang SD, SMP dan SMA/sederajat itu.

Namun, dari balasan yang ada dalam salah satu unggahan laman Instagram @upt.p4op, pihak P4OP Disdik DKI Jakarta menuturkan bahwa masih dilakukannya proses penetapan nama penerima KJP Plus tahap 1 tahun 2024.

Itu artinya, proses ini kemungkinan bisa menjadi penyebab keterlambatan penyaluran sehingga memakan waktu lebih lama.

Kemudian memunculkan prediksi jika pencairan KJP Plus tahap I tahun 2024 akan berlangsung di bulan Juni atau Juli dengan tanggal yang belum bisa dipastikan.

Cara Cek Status Penerima KJP Plus

Walaupun KJP Plus belum ada hilal untuk segera cair, tidak ada salahnya melakukan pengecekan status penerima secara berkala apakah ada saldo dana yang masuk atau tidak.

Berikut cara cek status penerimaan bansos KJP Plus menggunakan NIK KTP:

- Langkah pertama silahkan masuk ke situs kjp.jakarta.co.id

- Klik atau ketuk untuk memeriksa status penerimaan KJP Plus.

- Selanjutnya klik opsi pencarian.

- Lantas ketik dengan benar NIK KTP orang tua penerima KJP Plus.

- Klik tahun dan pilih tahap program KJP Plus.

- Setelah mengklik opsi cek, maka data penerima KJP Plus akan muncul.

Itulah informasi mengenai bansos KJP Plus tahap 1 tahun 2024.

Semoga siswa para penerima manfaat bisa tetap bersabar dalam menunggu informasi resmi pencairan dari pihak Disdik DKI Jakarta.

Berita Terkait

News Update