JAKARTA, POSKOTA.CO.ID - Tim Nasional (Timnas) Indonesia akan berhadapan dengan Timnas Irak di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Jakarta, pada Kamis 6 Juni 2024. Timnas Indonesia hanya butuh tiga poin saja agar bisa lolos Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia.
Pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae-yong optimis anak asuhnya akan berusaha maksimal ketika berhadapan dengan Timnas Irak dalam lanjutan putaran kedua Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia. Dirinya pun berjanji akan balas dendam setelah Timnas Indonesia dikalahkan oleh Irak beberapa waktu lalu.
Timnas Indonesia saat ini berada di peringkat kedua klasemen Grup F dengan perolehan tujuh poin. Apabila pada pertandingan besok menang, mereka akan menyusul Irak ke putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia.
Namun diakui Shin Tae-yong, melawan Irak bukanlah hal yang mudah. Hal ini lantaran dua pertandingan sebelumnya memiliki sejarah buruk. Dua pertandingan tersebut yakni di Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia (1-5), dan Piala Asia 2023 (1-3).
Untuk itu, Shin Tae-yong meminta para anak asuhnya percaya diri bisa mengalahkan Timnas Irak dengan mudah.
“Irak merupakan tim yang baik dan pastinya lebih kuat dibanding Indonesia, tetapi sekarang sudah waktunya kita bisa coba untuk meraih kemenangan,” kata Shin Tae-yong kepada wartawan saat jumpa pers, Rabu 5 Juni 2024.
Dirinya pun kini terus membangun kepercayaan para anak asuhnya agar bertanding maksimal penuh kekuatan mengalahkan Timnas Irak. "Jadi yang penting, para pemain bisa bermain dengan percaya diri, mungkin saja bisa membawa hasil yang baik,” tambahnya.
Sementara itu, salahsatu pemain Timnas Indonesia, Jordi Amat yakin dirinya bersama teman-temannya akan tampil all out dan maksimal sehingga memperoleh hasil yang terbaik.
Dirinya mengakui kekuatan team lawan yang tidak bisa dianggap remeh. Namun tidak ada keraguan baginya untuk meraih kemenangan di kandang.
"Pertama, saya sangat senang ada di sini, saya merasa bangga mengenakan jersey timnas, besok kita akan menghadapi pertandingan penting melawan Irak. Seperti yang coach bilang, Irak adalah tim yang bagus, tapi tetap saja kami bermain dengan baik di pertandingan sebelumnya,” beber Jordi.
Dirinya mengaku akan tampil secara maksimal terlebih saat ini tampil di kandang sendiri dengan atmosfer berbeda.