JAKARTA, POSKOTA.CO.ID – Buruan cek 4 rekomendasi skincare untuk kesehatan kulit wajah agar lebih merona, nomor 2 banyak di incar,karena kandungan retinol cegah tanda penuaan 10x lebih cepat.
Memiliki wajah yang cantik dan sehat adalah impian semua wanita, berbicara tentang kesehatan kulit wajah tentunya tidak lepas dari adanya skincare, artikel ini akan mengupas tuntas jenis skincare yang banyak kandungannya seperti, Alpha Hydroxy Acid (AHA, Beta Hydroxy Acid (BHA), Emollient, Retinol, Charcoal, Ferulic Acid, Glycerin, Niacinamide, dan Salicylic Acid.
Skincare merupakan produk kecantikan yang dirancang khusus untuk merawat dan menjaga kesehatan kulit, biasanya yang termasuk ialah pembersih, toner, serum retinol, pelembap, dan produk perlindungan sinar matahari. Namun dengan banyaknya pilihan, terkadang kita harus memilih skincare sesuai dengan kebutuhan jenis kulit kita.
Dikarenakan manfaatnya yang luar biasa bagi kesehatan kulit, salah satu produk skincare ini adalah serum retinol cukup populer, terutama di kalangan wanita.
Retinol adalah salah satu serum produk perawatan kulit yang bermanfaat karena memiliki manfaat dalam mengatasi permasalahan kulit seperti jerawat dan pigmentasi kulit.
Selain itu Retinol juga bisa, mencegah penuaan dini, menjaga elastisitas kulit, dan mencerahkan kulit.
Penggunaan serum retinol bisa kamu mulai dari usia 20 tahun, untuk mendapatkan hasil terbaik gunakan serum retinol pada malam hari dan gunakan sunscreen pada pagi hari manfaatnya dapat melindungi kulit dari sinar matahari langsung.
Berikut ini rekomendasi serum retinol terbaik yang cocok untuk semua jenis kulit.
1. Dr. Dermis – Double Power Retinol Concentrate
Agedefy Double Retinol Concentrate adalah serum retinol generasi baru yang lembut dapat membantu menyamarkan garis-garis halus dan kerutan, meratakan warna kulit, dan menjaga kilau alami kulit wajah. Serum ini akan membantu menyamarkan garis-garis halus, kerutan, dan pigmentasi pada kulit wajah sebesar 92%. Mampu menyamarkan tanda-tanda penuaan dini pada kulit wajah dan merawat keremajaan kulit. Jumlah area kerutan akan berkurang dalam empat minggu. Setelah digunakan, kulit wajah akan menjadi lebih lembab dan terhidrasi.Gunakanlah serum ini 2 kali sehari setelah cuci muka dan penggunaan toner, kemudian pijat hingga terasa meresap. Setiap penggunaan di pagi hari, lanjutkan dengan sunscreen minimal SPF15.
2. KYMM SKIN Gold Retinol Anti Aging Serum
Serum anti aging ini dapat menghaluskan, meremajakan, dan mencegah tanda penuaan dini. Juga mampu mencerahkan kulit dan menjaga kulit kencang dan kenyal. Perkaya dengan Hyaluronic Acid, Retinol, Niacinamide, dan Ekstrak Centella Asiatica. Kandungan Retinolnya mampu mencegah tanda penuaan 10x lebih cepat, merangsang produksi kolagen, serta menyamarkan flek hitam dan kerutan. Adapun 8x Hyaluronic Acid yang dapat menghambat tanda-tanda penuaan dini, menjaga kelembaban kulit, mengurangi bintik-bintik kehitaman, mengurangi jerawat, dan menenangkan kulit. Kandungan Niacinamide nya mampu memperbaiki skin barrier yang rusak, serta meredakan peradangan dan iritasi kulit. Selain itu, Niacinamide juga dapat membantu mengontrol minyak, menjaga hidrasi dan kelembaban kulit. Kandungan 2x Peptide didalamnya mampu mengurangi kerutan, kulit menjadi lebih elastis, dan meredakan peradangan. Teteskan Retinol Serum secukupnya ke telapak tangan. Usapkan ke bagian wajah dan leher, tepuk perlahan hingga meresap sempurna.
3. Bhumi HPR Retinol Serum
Serum anti aging yang satu ini mengandung 1% Hydroxypinacolone Retinoate (HPR) dan 1% Retinol sangat efektif dalam mencegah penuaan dini. Sekaligus dapat menghilangkan tanda-tanda penuaan dini seperti flek hitam dan garis halus serta mencerahkan kulit wajah akibat hiperpigmentasi yang terjadi pada kulit tanpa menyebabkan iritasi. Dengan tekstur yang lembut, retinol complex adalah formula yang stabil tidak menyebabkan iritasi atau sensitif pada kulit wajah. Serum ini akan membantu regenerasi kulit dengan cara yang lebih efektif dan aman. Dengan 2% madu dan ekstrak bunga Camellia, ini membantu memperbaiki dan memperkuat lapisan kulit (kulit barrier). Kandungan ini dapat melembutkan dan menenangkan kulit, mengurangi peradangan dan inflamasi. Serum terdapat kandungan Prickly Pear Stem Extract, Wild Pansy, dan 1% Ferulic Acid yang membantu produksi kolagen pada kulit. Sehingga, menghasilkan kulit wajah yang lembut dan sehat. Selain itu, kandungan Wild Pansy Extract juga akan menenangkan kulit dari peradangan akibat jerawat atau iritasi pada kulit. Kulitmu akan lebih sehat, cerah, dan lebih muda dengan efek penggunaan yang minim iritasi dan tidak menyebabkan kering yang berlebihan.
4. Votre Peau Serum Retinol Concentrate
Serum Retinol Concentrate mengandung 4% Retinol CC (Cyclosystem Complex) yang efektif dan stabil dalam mengatasi tanda-tanda penuaan. Seperti, menyamarkan garis halus, meremajakan kulit, dan menstimulasi pembentukan kolagen. Bisa juga membantu mengurangi penumpukan komedo dan sel kulit mati penyebab jerawat. Serum ini akan membantu menjaga skinbarrier dan lapisan kulit terluar, atau epidermis, yang berfungsi sebagai pelindung tubuh. Menjaga kulit agar tetap terhidrasi dan menstimulasi pembentukan kolagen untuk kulit yang lebih sehat.
Nah, itulah beberapa pilihan serum retinol yang bisa kamu pilih sebagai skincare routine kamu di rumah! Gunakanlah serum retinol seminggu tiga kali untuk merawat kulitmu dari tanda-tanda penuaan dini