Bakal Calon Wagub DKI Jakarta Ini Ungkap Alasan Maju Pilkada Jalur Independen

Selasa 04 Jun 2024, 14:19 WIB
Bakal Calon Wakil Gubernur DKI Jakarta, Kun Wardana Abyoto mengungkapkan alasan maju Pilkada DKI Jakarta jalur independen. (Poskota.co.id/Pandi Ramedhan)

Bakal Calon Wakil Gubernur DKI Jakarta, Kun Wardana Abyoto mengungkapkan alasan maju Pilkada DKI Jakarta jalur independen. (Poskota.co.id/Pandi Ramedhan)

JAKARTA, POSKOTA.CO.ID - Bakal Calon Wakil Gubernur (Wagub) Jakarta, Kun Wardana Abyoto mengungkapkan alasannya maju Pilkada DKI Jakarta 2024 lewat jalur independen bersama Dharma Pongrekun.

Kun Wardana mengungkapkan, rakyat yang menentukan pilihan pemimpin secara langsung. Dengan demikian, pemimpin bertanggung jawab atas rakyat, bukan kepentingan partai politik (parpol).

"Kita ini didukung langsung oleh rakyat, kita ini petugas rakyat, jadi artinya tanggung jawab kita pada rakyat. Itu yang menjadi dasar yang kuat kenapa kita dari jalur independen," kata Kun Wardana kepada wartawan pada Selasa, 4 Juni 2024.

Ia berjanji melakukan terobosan demi kesejahteraan rakyat apabila terpilih sebagai pemimpin DKI Jakarta. Kun Wardana mengaku akan menciptakan lapangan kerja lebih luas bagi masyarakat.

"Bagaimana kita bisa meningkatkan kesejahteraan masyarakat, khususnya masyarakat DKI Jakarta, para pekerjanya, kita ada pekerja formal informal, dan juga banyak ojol yang kehidupannya sangat memprihatinkan," ujarnya.

Ia mengungkapkan, masyarakat memperoleh bekal untuk terjun ke pasar kerja modern saat ini.

Selain itu, ia juga konsen terhadap fasilitas dasar seperti air bersih, sampah, kemacetan, hingga pelayanan kesehatan yang diharapkan bisa maksimal melakukan pelayanan.

"Dan ini juga penting, karena pelayanan kesehatan ini merupakan hal yang primer bagi masyarakat DKI Jakarta," ujarnya.

Sebagai informasi, Kun Wardana berpasangan dengan Dharma Pongrekun. Namun pasangan Bakal Calon Gubernur dan Wakil Gubernur DKI Jakarta itu tengah menyelesaikan proses administrasi pendaftaran di KPU DKI Jakarta. (Pandi)

Dapatkan berita pilihan editor dan informasi menarik lainnya di saluran WhatsApp resmi Poskota.co.id. GABUNG GRATIS DI SINI.

Berita Terkait

News Update