Ilustrasi cara cek penerima bansos PKH dan BPNT 2024 lewat website resmi Kemensos. (foto: iStock/poskota.co.id/Neni nuraeni)

TEKNO

Pastikan Anda Terdaftar! Begini Cara Cek Penerima Bansos PKH dan BPNT 2024 Lewat Website Resmi Kemensos

Senin 03 Jun 2024, 18:42 WIB

JAKARTA, POSKOTA.CO.ID - Simak secara detail cara mengecek penerima Bantuan Sosial (Bansos) Program Keluarga Harapan (PKH) dan Bantuan Pangan Non-Tunai (BPNT) melalui website resmi Kementrian Sosial (Kemensos).

Pemerintah, melalui Kemensos sendiri telah menyediakan cara yang mudah dan efisien bagi masyarakat untuk mengecek apakah Anda termasuk ke dalam daftar penerima bansos PKH dan BPNT 2024 atau tidak.

Pengecekan penerima bansos PKH dan BPNT 2024 ini dapat dilakukan secara online melalui situs resmi Kemensos di cekbansos.kemensos.go.id.

Dengan layanan ini, Anda kini bisa mengetahui penerima bansos tanpa harus datang ke kantor pemerintah atau pos layanan sosial.

Langkah-langkahnya juga sederhana dan cepat, sehingga siapa saja dapat melakukannya tanpa kesulitan berarti. 

Berikut ini adalah panduan lengkap untuk mengecek data penerima bansos PKH dan BPNT 2024 lewat website resmi Kemensos.

Cara Cara Cek Penerima Bansos

1. Akses Laman Resmi Cek Bansos

Langkah pertama adalah membuka laman resmi cek bansos. Anda bisa melakukannya melalui browser di HP atau komputer. 

Ketik alamat cekbansos.kemensos.go.id di kolom alamat browser dan tekan Enter. Laman ini adalah portal resmi dari Kementerian Sosial RI yang digunakan untuk berbagai keperluan terkait bantuan sosial.

2. Lengkapi Kolom Data Penerima Manfaat

Setelah laman terbuka, Anda akan melihat beberapa kolom yang perlu diisi. Pastikan Anda mengisi sesuai data alamat di KTP Anda.

Kolom-kolom ini berisi data Provinsi, Kabupaten, Kecamatan, dan Desa/Kelurahan penerima manfaat yang harus Anda lengkapi untuk melakukan pengecekan. 

3. Masukkan Nama Penerima Manfaat

Kolom berikutnya adalah memasukkan nama penerima manfaat. Nama yang dimasukkan harus sesuai dengan nama yang tertera di KTP. 

Hal ini penting untuk memastikan bahwa data yang dicari akurat dan sesuai dengan identitas resmi Anda.

4. Ketikkan 4 Huruf Kode yang Tertera

Pada tahap ini, Anda akan melihat kotak kode yang berisi 4 huruf. Ketikkan huruf-huruf tersebut dengan tepat pada kolom yang disediakan. 

Huruf-huruf kode ini berfungsi sebagai verifikasi untuk memastikan bahwa proses pencarian dilakukan oleh manusia, bukan bot atau sistem otomatis.

5. Klik “Cari Data”

Setelah semua kolom terisi dengan benar, langkah terakhir yang harus Anda lakukan adalah mengklik tombol “Cari data”. 

Tunggu beberapa saat hingga sistem memproses dan menampilkan hasil pencarian. Jika data Anda terdaftar sebagai penerima bansos, maka informasi tersebut akan muncul di layar.

Dengan mengikuti langkah-langkah di atas, Anda dapat dengan mudah mengecek daftar penerima bansos PKH dan BPNT 2024 yang disalurkan oleh pemerintah. 

Tags:
bansosBansos PKHBPNT 2024pkhBPNTProgram Keluarga HarapanKementrian SosialBantuan sosialkemensospemerintahcara cek penerima bansos

Mutia Dheza Cantika

Reporter

Mutia Dheza Cantika

Editor