Anda mengalami permasalahan kulit wajah seperti bruntusan? Ada beberapa tips menghilangkan bruntusan dengan mudah.
Bruntusan bukan hanya mengganggu penampilan saja tetapi juga menurunkan tinkat kepercayaan diri seseorang.
Tekstur kulit wajah yang ditandai dengan benjolan kecil dengan jumlah banyak. Tak hanya muncul di kulit wajah, tetapi di bagian kulit mana saja.
Namun, kulit wajah menjadi sasaran yang paling sering mengalami bruntusan. Ada beberapa penyebab munculnya bruntusan seperti stress dan pola tidur tidak teratur.
Tak hanya dengan skincare, bruntusan juga perlu diatasi oeh hal lainnya. Berikut beberapa cara mengatasinya:
1. Moisturizer
Moisturizer atau pelembab sangat diperlukan khususnya untuk kulit wajah yang cenderung kering.
Kulit kering lebih berpeluang besar membuat bruntusan semakin parah. Tak hanya kulit kering, semua jenis kulit wajah juga perlu pelembab.
2.Pembersih wajah lembut
Pastikan pembersih wajah memiliki label hypoallergenic untuk mencegah iritasi kulit.
Tak hanya itu, pilihlah produk yang sesuai denga kadar pH wajah Anda.