JAKARTA, POSKOTA.CO.ID - Kabar gembira bagi para Keluarga Penerima Manfaat (KPM)! Bansos beras 10 kg akan cair 3 Juni 2024.
Cek sekarang juga informasinya agar tidak ketinggalan dan bisa segera mendapatkan berasnya untuk makan sehari-hari.
Apa Itu Bansos Beras 10 Kg
Bantuan sosial (bansos) beras 10 kg adalah program pemerintah yang diberikan kepada keluarga tidak mampu atau miskin di luar bansos rutin, seperti PKH, BPNT, BST, dan BLT.
Bansos ini diharapkan bisa membantu meningkatkan ketahanan pangan para KPM sebagai mekanisme perlindungan sosial dan penanggulangan kemiskinan.
Pencairan Bansos Beras 10 Kg
Dilansir dari kanal YouTube bernama Azzahra Studio Chanel, pencairan beras 10 kg pada Juni 2024 mengambil datanya dari P3KE.
Dikatakan bahwa pencairan beras 10 kg Juni 2024 ini merupakan tahap ke-6. Namun, nyatanya pengalokasian Mei 2024 masih banyak yang belum dicairkan.
Malahan di beberapa daerah, pencairan bulan April 2024 masih terjadi.
Dikatakan bahwa, 3 Juni 2024 sudah mulai pencairan bansos beras 10 kg tahap 5 dan 6.
Bisa diartikan bahwa kemungkinan akan mendapatkan 2 kali pencairan beras karena bulan lalu ada yang belum mendapatkannya.
Penyalurannya bisa diambil di PT Pos Indonesia melalui surat undangan yang dibagikan kepada KPM.
Biasanya ada batas waktu dalam pencairan beras 10 kg ini. Jika sudah melewati batas, maka bantuan tersebut akan hangus.
Setelah bantuannya hangus, akan diberikan kepada masyarakat lain yang lebih membutuhkan.
Jadi, nantikan terus pencairan bansos beras 10 kg ini. Jangan sampai ketinggalan dan tidak mendapatkannya karena sudah hangus.
Itulah dia penjelasan dari informasi pencairan bansos beras 10 kg akan cair 3 Juni 2024. Semoga bermanfaat dan membantu. (Audie Salsabila Hariyadi)