INFO Pencairan KJP Terbaru Hari Ini 31 Mei 2024, Siap-siap Cek Rekening Bank DKI Kamu!

Jumat 31 Mei 2024, 17:38 WIB
Info pencairan KJP terbaru hari ini, 31 Mei 2024, siap-siap cek rekening Bank DKI kamu. (jakarta.go.id)

Info pencairan KJP terbaru hari ini, 31 Mei 2024, siap-siap cek rekening Bank DKI kamu. (jakarta.go.id)

Tak sedikit pra penerima KJP tengah menantikan kapan cair bantuan tersebut.

Seperti diketahui bahwa KJP akan dicairkan melalui rekening Bank DKI.

Sementara itu, jika melihat timeline pendaftaran KJP tahap 1 tahun 2024, semua jadwal termasuk pencairan sudah tertera.

Jika sesuai timeline, proses penetapan Keputusan Gubernur (Kepgub),penerima sudah selesai pada kemarin, 30 Mei 2024.

Berdasarkan pantauan terhadap akun Instagram Instagram Pusat Pelayanan Pendanaan Personal dan Operasional Pendidikan (P4OP) Dinas Pendidikan Provinsi DKI Jakarta @upt.p4op pada hari ini, 31 Mei 2024, sejumlah penerima KJP atau siswa yang terdaftar sebagai warga Jakarta bertanya soal informasi pencairan KJP bulan Mei 2024.

Terlihat akun @upt.p4op pun membalas salah satu komentar tersebut, dan menyatakan bahwa terkait pencairan KJP tengah dalam tahap verifikasi.

"Selamat Siang, Terkait dengan KJP Plus Tahap I Tahun 2024 saat ini sedang dalam tahap verifikasi kelayakan calon penerima melalui tinjauan lapangan," kata @disdikdki membalas salah satu komentar yang di unggahan 29 Mei 2024 lalu. 

Pusat Pelayanan Pendanaan Personal dan Operasional Pendidikan (P4OP) Dinas Pendidikan Provinsi DKI Jakarta pun mengimbau agar para penerima KJP bisa menunggu informasi selanjutnya.

Selanjutnya, jika proses Penetapan Gubernur sudah selesai, maka siswa bisa cek nomor rekening Bank DKI mereka secara berkala untuk mengetahui apakah KJP sudah cair atau belum. 

Cara Cek KJP

1. Kunjungi link kjp.jakarta.go.id 

2. Klik "Periksa Status Penerimaaan KJP" 

3. Masukkan Nomor Induk Kependudukan (NIK) 

Berita Terkait

News Update