Sinopsis Cinta Tanpa Karena 30 Mei 2024 (Youtube/MNC Pictures)

SHOWBIZ

Sinopsis Cinta Tanpa Karena 30 Mei 2024: Marwan Kabur ke Luar Negeri, Ketangkep Eki? 

Kamis 30 Mei 2024, 08:02 WIB

JAKARTA, POSKOTA.CO.ID - Sinopsis Cinta Tanpa Karena yang tayang di stasiun televisi RCTI tak boleh ketinggalan untuk disimak dan wajib diikuti oleh para penggemar sinetron ini.

Sinopsis Cinta Tanpa Karena dari hari ke hari menyajikan cerita yang selalu menarik untuk diikuti perkembangannya sehingga penonton bisa mendapatkan gambaran keseluruhan ceritanya.

Maka dari itu, sebelum menyaksikan episode terbaru, para penonton harus menyimak lebih dulu sinopsis Cinta Tanpa Karena 30 Mei 2024.

Adapun, spoiler sinopsis Cinta Tanpa Karena episode 30 Mei 2024 kemungkinan akan menyoroti Marwan yang melarikan diri ke luar negeri setelah menjadi buronan Dipta. 

Diketahui bahwa Marwan kini menjadi buronan Dipta dan aparat setelah Dipta mengetahui bahwa Marwan yang menyuntikkan racun ke tubuh Nuna.

Dipta juga telah mengamankan bukti bekas suntikan yang marwan gunakan untuk menyuntik Nuna. Denan ini, Marwan pun langsung jadi buronan. 

Ghani juga sudah mendapatkan laporan dari anak buahnya bahwa Dipta dan aparat kini menargetkan untuk menangkap Marwan. 

Ia merasa cemas dengan status Marwan yang menjadi buronan bakal ikut membongkar kematian palsunya yang ia sembunyikan dari semua orang. 

Oleh karena itu, untuk sementara waktu Ghani meminta Marwan untuk segera melarikan diri ke luar negeri sampai kondisi aman. 

Marwan langsung diberi tiket ke luar negeri oleh Ghani saat itu juga. Ghani ingin Marwan segera meninggalkan Indonesia agar keberadaannya tidak terendus aparat. 

Marwan pun segera menyiapkan barang-barangnya dan bergegas pergi menuju bandara agar tidak tertangkap. 

Sesampainya di bandara, Marwan sempat ke toilet sebentar. Namun, siapa sangka di sana ia justru bertemu dengan Eki yang memang sedang memburu dirinya. 

Eki sendiri sudah menduga bahwa Marwan kemungkinan besar bakal langsung melarikan diri ke luar negeri begitu tahu bahwa dirinya jadi buronan. 

Ternyata insting Eki kuat sekali karena Marwan benar-benar berada di bandara. Namun, belum diketahui apakah Eki langsung mengenali Marwan begitu saja atau tidak. 

Lantas, seperti apakah kelanjutan cerita di episode mendatang?

Untuk mengetahui jawabannya, kamu bisa menantikan episode terbaru sinetron Cinta Tanpa Karena yang bakal tayang kembali pada 30 Mei 2024 pukul 22.00 WIB.

Demikian informasi mengenai sinetron Cinta Tanpa Karena 30 Mei 2024.  

Tags:
cinta tanpa karenasinopsis cinta tanpa karenaSinetron Cinta Tanpa KarenaSinopsissinetron

Kamila Sayara Avicena

Reporter

Kamila Sayara Avicena

Editor