JAKARTA, POSKOTA.CO.ID - Kini Pendaftaran Seleksi Penerimaan Mahasiswa Baru (SPMB) Politeknik Keuangan Negara (PKN STAN) 2024 sudah mulai dibuka. Bagi Anda yang berminat segera mendaftarkan dan persiapkan berkas administrasinya.
Pendaftaran tersebut sesuai dengan pengumuman nomor PENG-38/PKN/2024 tentang Seleksi Penerimaan Mahasiswa Baru (SPMB) Program Sarjana Terapan Politeknik Keuangan Negara STAN Tahun 2024.
Kedepannya lulusan STAN ini akan diserap untuk pemenuhan kebutuhan calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) jalur kedinasan dibidang keuangan.
Berdasarkan informasi yang himpun dari website resminya pknstan.ac.id, Jum'at 24 Mei 2024 pada penerimaan tersebut terdapat tiga program studi (prodi) melalui jalur penerimaan reguler, afirmasi kewilayahan, dan pembibitan.
Berikut beberapa program studi di PKN STAN 2024 yang dibuka dan rincian jumlah formasinya sebagai berikut:
1. Prodi Akuntansi Sektor Publik Program Sarjana Terapan
- Kuota reguler: 117 - Kuota afirmasi kewilayahan: 45 - Kuota pembibitan: 61.
Sehingga total kuota prodi ini sebanyak 223.
2. Manajemen Keuangan Negara Program Sarjana Terapan
- Kuota reguler: 215 - Kuota afirmasi kewilayahan: 35 - Kuota pembibitan: 79.
Sehingga total kuota prodi ini sebanyak 329.
3. Manajemen Aset Publik Program Sarjana Terapan
- Kuota reguler: 85 - Kuota afirmasi kewilayahan: 25 - Kuota pembibitan: 60.
Sehingga total kuota prodi ini sebanyak 170.
Dalam hal ini yang perlu dicatat, pendaftar SPMB PKN STAN harus memiliki nilai dari Ujian Tulis Berbasis Komputer-Seleksi Nasional Berbasis Tes (UTBK-SNBT) tahun 2024.
Untuk pendaftaran SPMB PKN STAN 2024 bisa dilakukan secara online melalui laman SSCASN (Sistem Seleksi Calon Aparatur Sipil Negara), https://dikdin.bkn.go.id.
Seluruh pelamar wajib membuat akun SSCASN sekolah kedinasan menggunakan NIK dan nomor KK, kemudian mencetak kartu informasi akun.
Mengenai tahapan seleksi SPMB PKN STAN 2024, terdiri dari seleksi administrasi, seleksi kompetensi dasar (SKD), seleksi lanjutan I, dan seleksi lanjutan II.
Pendaftaran kali ini para peserta SPMB PKN STAN 2024 dikenai biaya Rp 400.000 per-peserta. Untuk pendaftaran online pada portal SPMB PKN STAN dimulai dari tanggal 29 Mei hingga 20 Juni 2024.