9 fitur TikTok bisa hasilkan ratusan ribu uang DANA. (Poskota/Canva/Audie Salsabila Hariyadi)

TEKNO

9 Fitur TikTok Bisa Hasilkan Ratusan Ribu Uang DANA, Nomor 3 Paling Menggiurkan Penghasilannya

Rabu 15 Mei 2024, 21:31 WIB

JAKARTA, POSKOTA.CO.ID - 9 fitur TikTok ini bisa hasilkan ratusan ribu uang DANA  hampir tiap hari.

Terdapat fitur baru juga yang tidak banyak orang tahu, segera dicoba! Kesempatan mendapatkan lebih banyak uang lebih besar. 

Platform media sosial ini tidak asing lagi bagi orang-orang. 

Selain bisa mengekspresikan diri lewat konten yang dibuat, kamu juga bisa menghasilkan uang. 

Ada berbagai macam cara untuk menghasilkan saldo DANA  dari TikTok, mulai dari menonton video, membuat konten, bahkan yang terbaru, yaitu bermain game. 

Dilansir dari YouTuber bernama Timon Adiyoso, berkata bahwa ada 9 fitur yang bisa dimanfaatkan untuk menghasilkan uang DANA.  Berikut daftarnya: 

1. Creator Marketplace

Para kreator bisa menjalin kemitraan dengan merek-merek besar. Jika ingin bergabung, minimal mempunyai 100.000 followers. 

2. Langganan 

Fitur ini membuat pengguna bisa berlangganan untuk mendapatkan akses ke berbagai fitur khusus di live streaming. 

Konten kreator bisa menggunakan ini sebagai pendapatan bulanan tetap dari penggemar mereka. Tetapi, harus membangun merk pribadi yang kuat. 

3. TikTok Shop untuk Kreator

Kamu bisa menjual produk sendiri atau produk orang lain dengan mendapatkan komisi sampai 30 persen. 

Dengan syarat mempunyai 1000 pengikut, kamu bisa bergabung di sini. Banyak orang yang sudah membuktikannya. 

4. TikTok Shop untuk Penjual

Bagi yang memiliki produk sendiri, TikTok Shop untuk penjual adalah  pilihan yang tepat untuk menghasilkan uang ratusan ribu bahkan lebih. 

Bisa membuat toko online sendiri, lalu jual produk dan dapatkan keuntungannya yang besar. 

5. Video Series 

Buatlah serangkaian video yang menarik, kemudian jual dengan harga yang bervariasi, mulai dari 10-100 dolar.

6. Hadiah Video 

Pada fitur ini, memungkinkan penggemar bisa memberikan hadiah kepada konten kreator selama live streaming. 

7. Kerjasama dengan Artis 

Hal ini dengan cara membuat konten berdasarkan musik yang ada di TikTok. 

Namun membutuhkan proses seleksi yang cukup lama dan ketat, tapi membuka peluang untuk hadiah-hadiah yang menguntungkan. 

8. Hadiah Live

Selama live streaming, kamu akan mendapatkan insentif dari penggemar yang memberikan hadiah kepada kamu sebagai dukungan. 

9. Program Insentif Game

Berpartisipasilah dalam permainan di TikTok, lalu akan mendapatkan insentif kepada penggunanya. 

Walaupun masih baru dan berkembang, potensi untuk menghasilkan uang cukup menjanjikan. 

DISCLAIMER: Poskota hanya memberikan kamu rekomendasi serta saran untuk bisa mendapatkan uang tambahan, jadi tidak menjamin keberhasilanmu dalam mendapatkannya karena sesuai dengan aturan yang berlaku dan kemampuan masing-masing.

Begitulah penjelasan dari 9 fitur TikTok ini bisa hasilkan ratusan ribu uang DANA hampir tiap hari. Semoga bermanfaat. (Audie Salsabila Hariyadi)

Tags:
aplikasi penghasil uangAplikasi penghasil uang terpercayaAplikasi penghasil saldo danatiktokfitur tiktok hasilkan uangfitur tiktok hasilkan saldo dana

Audie Salsabila Hariyadi

Reporter

Audie Salsabila Hariyadi

Editor