JAKARTA, POSKOTA.CO.ID - Setelah mencoba merayu di bursa musim panas 2022, Manchester United bertekad kembali mendatangkan Frenkie de Jong ke Old Trafford.
Pasalnya, lini tengah Manchester United kini semakin rapuh. Terlebih beredar rumor jika Casemiro dan Sofyan Amrabat akan hengkang di bursa transfer musim panas 2024.
Meski begitu, Barcelona masih memiliki minat terhadap De Jong. Perpanjangan kontrak juga sudah disodorkan ke pemain asal Belanda tersebut.
Namun, mantan anak asuh Erik ten Hag selama masih di Ajax Amsterdam tersebut belum memberikan tanggapan.
Hal inilah yang mendorong managejemen Setan Merah untuk kembali berupaya merekrut De Jong.
Selain Frenkie de Jong, United juga dikabarkan tengah mengejar younster Benfica, Joao Neves dan gelandang AS Monaco, Youssouf Fofana.
Kedua pemain ini disebut-sebut sangat potensial untuk segera bergabung dengan Bruno Fernandes dan kawan-kawan.
Sayangnya, Erik ten Hag masih bersikukuh untuk bisa mendatangkan De Jong untuk memperkuat lini tengah.
Baru-baru ini, Barca sendiri justru lebih tertarik untuk menjualnya, jika De Jong menolak tawaran baru dengan klausul pengurangan gaji.
Sehingga ada kesempatan bagi United untuk bisa membuat kesepakatan dengan De Jong.
Lebih gilanya lagi, tersebar laporan yang cukup radikal. Hanya demi mendapatkan De Jong, United siap membuat kesepakatan pertukaran dengan Barca dengan melibatkan Bruno Fernandes.
Di sisi lain, Xavi Hernandez berharap jika pemain berbakat asal Belanda tersebut tetap tinggal di Camp Nou.
Melansir dari Mundo Deportivo, semua pemain Barca sudah mengetahui jika Erik ten Hag cukup berambisi untuk membawa mantan anak buahnya itu ke Old Traford.
"De Jong telah mendapat tawaran perpanjangan kontrak dari FC Barcelona selama berbulan-bulan untuk menyesuaikan gaji dan kondisinya, namun pemain asal Belanda itu belum memberikan tanggapan," bunyi pernyataan surat kabar asal Catalan tersebut.
Mereka menyatakan jika Barca memiliki kekhawatiran harga sang pemain jatuh di tahun 2026 saat kontraknya berakhir.