JAKARTA, POSKOTA.CO.ID - Peminat terhadap produk Apple terutama iPhone masih cukup tinggi di Tanah Air ini. Bahkan untuk iPhone 13 Pro pun peminatnya lumayan banyak untuk tahun 2024, walaupun seri terbaru yakni iPhone 15 sudah keluar sejak enam bulan lalu.
Hingga kini harga iPhone 13 Pro masih cukup bertahan harganya diatas Rp10 jutaan. Bertahannya harga tersebut salahsatunya karena masih banyak diburu oleh para pelanggan setianya.
Tidak hanya itu, perangkat iPhone 13 Pro juga sudah tidak dipasarkan lagi dalam versi baru. Tapi yang ada secara resmi saat ini seri iPhone 13 non Pro ke atas.
Sebagai smartphone yang memuncaki kelas flagship di masanya, iPhone 13 Pro termasuk tetap bisa diandalkan hingga saat ini. Performa yang mumpuni dan fitur bisa mengalahkan seri yang lainnya.
Dirangkum dari situs resmi Digimap, harga iPhone 13 Pro secara resmi di Indonesia saat peluncuran sebagai berikut ini:
iPhone 13 Pro 128 GB: Rp 13.999.000
iPhone 13 Pro 256 GB: Rp 15.999.000
iPhone 13 Pro 512 GB: Rp 19.499.000
iPhone 13 Pro 1 TB: Rp 20.499.000
Tetapi mengingat kini iPhone 13 Pro dipasarkan secara produk baru, perangkat Apple ini lebih banyak ditemukan di pasar bekas.
Harga iPhone 13 Pro bekas sendiri tidak ada patokan pasti, tergantung permintaan dan penawaran juga kesepakatan antara penjual dan pembeli.
Berdasarkan pantauan Poskota dibanyak e-commerce untuk harga iPhone 13 Pro bekas harganya masih diatas Rp 10 juta.
Untuk lebih lengkapnya berikut ini kami berikan list harganya untuk Anda
iPhone 13 Pro 128 GB: Rp 10.000.000
iPhone 13 Pro 256 GB: Rp 11.100.000
iPhone 13 Pro 1 TB : Rp 14.800.000
Tetapi harus diingat, harga tersebut hanya perkiraan rata-rata saja. Harga akhirnya tetap kesepakatan antara penjual dan pembeli iPhone 13 Pro bekas.