JAKARTA, POSKOTA.CO.ID - Timnas Indonesia U-23 akan menjalani laga playoff Olimpiade Paris 2024, kontra Guinea di di Clairefontaine, Paris, Perancis, Kamis, 9 April 2024 mulai pukul 20.00 WIB.
Laga Indonesia vs Guinea tersebut menjadi kesempatan terakhir bagi kedua kesebelasan untuk mengamankan satu tiket Olimpiade Paris 2024.
Skuad Garuda Muda tidak dalam kondisi terbaiknya saat meladeni Guinea nanti malam. Pasalnya, beberapa pemain inti tidak akan bisa memperkuat Timnas U-23 di pertandingan hidup mati itu.
Dua bek andalan Timnas U-23, Rizky Ridho dan Justin Hubner dipastikan absen dalam laga nanti. Ridho absen karena mendapat hukuman larangan bermain, sementara Justin tidak diizinkan klubnya Cerezo Osaka.
Tak hanya itu, Elkan Baggott juga dipastikan absen karena tak dilepas klubnya, Ipswith Town.
“Memang sebelum lawan Guinea, jujur skuad kita kurang baik. Jadi dengan skuad yang ada sekarang ini kita harus bekerja keras sampai akhir supaya kita bisa mendapat hasil yang baik,” kata pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae-yong melansir laman resmi PSSI.
Pelatih berpaspor Korea Selatan tersebut mengatakan Indonesia tidak dalam kondisi terbaiknya saat mendapatkan kesempatan lolos ke Olimpiade Paris 2024.
ini pertandingan terakhir jadi sebenarnya memang sangat sedih dan sangat disayangkan karena tidak dilepas, karena tim Indonesia ini memang tidak sering mendapatkan kesempatan untuk lolos Olimpiade. Apalagi ini kesempatan terakhir untuk lolos Olimpiade tapi saya merasa kesulitan, sangat disayangkan,” ujarnya.
Shin Tae-yong mengaku sudah mengantongi kekuatan Guinea jelang laga nanti. Menurutnya, skuad asuhan Kaba Diawara tersebut merupakan tim kuat.
Guinea berstatus sama seperti Indonesia yakni menempati urutan keempat di ajang turnamen Piala Afrika U-23. Shin Tae-yong mengaku khawatir dengan permainan apik Guinea yang diisi pemain dengan status abroad di daratan Benua Biru.
“Memang sekarang saya analisa terus lewat video pertandingan Guinea seperti apa. Tim yang sangat baik dan sangat kuat, apalagi pemain-pemain Guinea banyak yang bermain di Eropa juga. Jadi tidak bisa dikatakan ini tim lemah. Jadi ini hal yang cukup dikhawatirkan,” ucapnya.
Dapatkan berita pilihan editor dan informasi menarik lainnya di saluran WhatsApp resmi Poskota.co.id. GABUNG DI SINI