BEKASI, POSKOTA.CO.ID - Mobil berpelat dinas Polri yang mengalami tabrakan di KM 14 Tol MBZ Kota Bekasi kerap digunakan Kepala Biro Logistik (Karolog) Polda Jawa Barat (Jabar).
"Mobil digunakan siapa, itu biasa digunakan oleh Bapak Karolog," ucap Kasat Lantas Polres Metro Bekasi Kota, AKBP Yugi Bayu Hendarto pada Selasa, 7 Mei 2024.
Yugi mengatakan, mobil berjenis Toyota Fortuner tersebut dimiliki Polda Jabar. Hal itu tertulis pada STNK mobil berpelat dinas 7-VIII yang diamankan Satlantas Polres Metro Bekasi Kota.
"Jadi mobil Fortuner itu mobil Polda Jawa Barat. Kami juga sudah mengamankan STNK kendaraan dinasnya," tuturnya.
Sebelumnya, mobil Fortuner terlibat kecelakaan di KM 14 Tol MBZ pada Senin, 6 Mei 2024 sekitar pukul 07.10 WIB lalu. Kejadian bermula mobil Fortuner berangkat dari Cikampek ke Jakarta.
Dalam video yang beredar, Fortuner menyalip kendaraan dari bahu jalan. Tiba-tiba mobil menabrak bagian kiri belakang kendaraan Isuzu Microbus yang dikemudikan FHRS dan penumpang ES.
Tabrakan tersebut membuat Mitsubishi oleng dan menabrak median jalan tol MBZ. Yugi menduga, pengemudi yang merupakan anggota Polri berinisial MRA mengantuk.
"Kalau awal dugaan awal ngantuk (pengemudi mobil Dinas Polri," ujar Yugi.
Ia menerangkan, pengemudi Fortuner dan Mithusbishi telah melakukan pertemuan. Hasil pertemuan, MRA bersedia mengganti kerusakan kendaraan Isuzu Microbus tersebut.
"Dari pertemuan itu menghasilkan satu kesepakatan bahwa untuk kendaraan Mitsubishi microbus yang rusak Akan diperbaiki oleh pengendara Fortuner," ungkapnya. (Ihsan)
Dapatkan berita pilihan editor dan informasi menarik lainnya di saluran WhatsApp resmi Poskota.co.id. GABUNG GRATIS DI SINI.