JAKARTA, POSKOTA.CO.ID - UMKM yang daftar Prakerja gelombang 67 pakai NIK KTP bisa dapat insentif saldo DANA gratis dari pemerintah.
Lewat program Kartu Pakerja gelombang 67, pemerintah kembali memberikan bantuan kepada masyarakat senilai Rp4.200.000.
Bantuan itu terdiri dari beasiswa pelatihan sebesar Rp3.500.000 dan insentif gratis senilai Rp700.000.
Masyarakat yang dinyatakan lolos sebagai peserta program Kartu Prakerja bakal dikirimkan insentif saldo DANA ke rekening bank atau akun dompet elektroniknya.
Namun, sebelum itu peserta harus mengikuti pelatihan terlebih dahulu agar bisa klaim saldo DANA gratis yang diberikan pemerintah.
Adapun, program ini dapat diikuti oleh seluruh warga negara Indonesia (WNI) berusia 18 tahun ke atas dan memiliki KTP.
Masyarakat yang saat ini sedang mencari pekerjaan, baru terkena pemutusan hubungan kerja (PHK), ingin meningkatkan skill, atau UMKM sekalipun bisa mendaftar ke program ini.
Dari program ini, selain dapat insentif gratis, akan ada juga sejumlah pelatihan yang bisa dibeli dan diikuti peserta untuk menambah kemampuannya.
Diharapkan, setelah selesai mengikuti program ini, masyarakat bisa lebih mudah dalam mencari kerja atau membangun usahanya sendiri.
Sebelum mendaftarkan diri ke progam ini, ada beberapa hal yang sebaiknya kamu pehatikan agar tidak keliru.
Berikut beberapa hal yang wajib diketahui sebelum mengikuti program Kartu Prakerja.
Hal-hal yang yang Harus Diperhatikan
Ada beberapa hal yang harus diperhatikan dan wajib diwaspadai oleh masyarakat yang ingin daftar Prakerja, di antaranya:
1. Pendaftaran prakerja hanya dapat dilakuan online secara mandiri melalui website www.prakerja.go.id
2. Tidak ada proses pendaftaran offline menggunakan formulir dan sebagainya
3. Pendaftaran tidak memerlukan pengumpulan data berupa fotocopy KTP, KK, dan dokumen lain
4. Tidak memungut biaya
5. Tidak ada pihak yang dapat menjanjikan atau menjamin kelolosan pendafataran gelombang Prakerja
6. Calon peserta tidak diwajibkan membuka rekening bank tertentu dan menyetorkan dalam jumlah tertentu
7. Calon peserta bebas memilih menggunakan 6 pilihan mitra pembayaran Prakerja
Cara Daftar Program Karu Prakerja
Adapun, cara mendaftar program Kartu Prakerja adalah sebagai berikut.
- Akses laman resmi Prakerja di www.prakerja.go.id
- Lakukan pendaftaran dengan mengisi sejumlah data diri, nomor ponsel aktif, dan alamat email
- Verifikasi akun melalui email
- Login ke akun Prakerja menggunakan email
- Ikuti sejumlah tes kemampuan dasar yang disediakan
- Jika pendaftaran gelombang sudah dibuka maka klik 'Gabung Gelombang'
- Tunggu proses evaluasi dan pengumuman
Disclaimer: Artikel ini hanya memberi kamu informasi mengenai program Kartu Prakerja gelombang 67 beserta cara daftarnya. Keberhasilan kamu dalam mengikuti program ini bukan wewenang Poskota.