Madura United lolos ke babak Championship Series Liga 1 Indonesia 2023/2024 (instaram/maduraunited.fc)

Sepak Bola

FIX! Klasemen Akhir Liga 1 Indonesia 2023-2024: Madura United Lolos Championship Series, RANS Nusantara Degradasi

Selasa 30 Apr 2024, 17:34 WIB

JAKARTA, POSKOTA.CO.ID - Usai sudah kompetisi regular series Liga 1 Indonesia 2023/2024 setelah pekan ke-34 rampung digelar beberapa saat lalu, Selasa 30 April 2024.

Sejumlah hasil sudah dipastikan di pengujung pekan terakhir ini, salah satunya keberhasilan Madura United lolos ke babak Championship Series.

Madura United berhak menyusul Borneo FC, Persib Bandung, dan Bali United untuk tampil di fase Championship Series Liga 1 Indonesia 2023/2024.

Kepastian tersebut didapat usai Madura United mendapat satu poin di laga terakhir kala bermain imbang 0-0 melawan Arema FC.

Tambahan satu angka cukup mengantar pasukan Maudra United finis di posisi 4 seiring kekalagan PSIS Semarang.

PSIS yang sebelumnya terpaut satu angka dari Madura, malah keok 1-2 di pekan terakhir dari Persija Jakarta.

Sementara itu di papan bawah, RANS Nusantara akhirnya menjadi tim yang terpaksa angkat kaki dari Liga 1 musim depan.

RANS yang butuh kemenangan dan keajaiban di pekan terakhir, tak kuasa meladeni perlawanan PSM Makassar dan kalah dengan skor 2-3.

RANS Nusantara menyusul Persikabo 1973 dan Bhayangkara FC yang lebih dulu terdegradasi dari Liga 1 musim ini.

Berikut hasil lengkap pertandingan pekan terakhir regular series Liga 1 Indonesia 2023/2024:

Persebaya Surabaya 2-1 Persik Kediri

Persikabo 3-4 Barito Putera

Persita Tangerang 4-2 Bali United (laga masih berlangsung saat artikel ini dimuat)

Persija Jakarta 2-1 PSIS Semarang

PSS Sleman 1-0 Persib Bandung

Dewa United 2-1 Borneo FC

Bhayangkara FC 0-1 Persis Solo

PSM Makassar 3-2 RANS Nusantara

Madura United 0-0 Arema FC

Klasemen Akhir Regular Series Liga 1 Indonesia 2023/2024:

1. Borneo FC (70 poin)

2. Persib Bandung (62)

3. Bali United (58)

4. Madura United (55)

5. Dewa United (54)

6. PSIS Semarang (53)

7. Persis Solo (50)

8. Persija Jakarta (48)

9. Persik Kediri (48)

10. Barito Putera (46)

11. PSM Makassar (44)

12. Persebaya Surabaya (42)

13. PSS Sleman (39)

14. Persita Tangerang (39)

15. Arema FC (38)

16. RANS Nusantara (35)

17. Bhayangkara FC (26)

18. Persikabo 1973 (20)

(*)

Tags:
Liga 1 Indonesiachampionship seriesklasemen akhirpsis semarangMadura UnitedRANS Nusantara

Wildan Apriadi

Reporter

Wildan Apriadi

Editor