Waspada Demam Berdarah! Ini Cara Ampuh Untuk Mencegahnya

Kesehatan

Kasus DBD Berujung Kematian di Indonesia Meningkat Drastis pada 2024

Jumat 26 Apr 2024, 06:11 WIB

JAKARTA, POSKOTA.CO.ID - Kasus demam berdarah dengue (DBD) di Indonesia mengalami peningkatan.

Kepala Biro Komunikasi dan Pelayanan Publik Kementerian Kesehatan (Kemenkes) Siti Nadia Tarmizi mengatakan sepanjang tahun 2024 ini jumlah kasus DBD mencapai 76.132 kasus.

Dari jumlah temuan kasus tersebut, ratusan jiwa meninggal dunia akibat DBD.

"Data DBD Minggu 16 Tahun 2024, jumlah kasus DBD (sebanyak) 76.132 kasus. Jumlah Kematian DBD capai 540 kematian," katanya kepada wartawan, Kamis, 25 April 2024.

Sementara, Siti mengatakan pada periode yang sama tahun 2023, jumlah kasus DBD tercatat sebanyak 25.050 kasus dengan kematian mencapai 180 jiwa.

Lebih lanjut, Siti mengungkapkan kasus tertinggi hingga kematian tertinggi akibat DBD terjadi di lima Kabupaten/Kota, yaitu:

Lima kabupaten/kota kasus tertinggi tahun 2024:

Lima Kabupaten/kota kematian DBD tertinggi Tahun 2024:

(Pandi)
 

Tags:
Kasus DBDDBDDemam Berdarah Denguekasus meninggal dunia akibat dbdKemenkes

Pandi Ramedhan

Reporter

Aminudin AS

Editor