Jangan Sampai Galbay, 13 Pinjol Ini Memiliki DC Lapangan

Kamis 25 Apr 2024, 07:13 WIB
Jangan Sampai Galbay, 13 Pinjol Ini Memiliki DC Lapangan  (Foto: Edit Freepik)

Jangan Sampai Galbay, 13 Pinjol Ini Memiliki DC Lapangan (Foto: Edit Freepik)

JAKARTA, POSKOTA.CO.ID - 13 Pinjol ini memiliki DC lapangan, jangan sampai kamu gagal bayar, atau nanti bakal didatangi ke rumah.

Pinjol atau pinjaman online nyatanya saat ini menjadi alternatif yang diambil masyarakat, saat membutuhkan dana darurat.

Galbay atau gagal bayar pinjol terkadang menjadi pilihan terakhir masyarakat, sebab tak bisa melunasi kredit pinjol.

 

Nyatanya, jika galbay pinjol, akan ditagih bahkan didatangi langsung oleh DC atau Debt Collector lapangan.

Jika kamu sudah terlanjur galbay, lebih baik tetap tenang dulu. Biasanya DC lapangan akan melakukan penagihan, sesuai dengan peraturan OJK (Otoritas Jasa Keuangan).

Jikalau DC lapangan menagih secara kasar, kamu bisa melaporkannya ke OJK, atau ke pihak berwenang.

Untuk itu, jikalau akan melakukan pinjalan online, alangkah baiknya berhati-hati, dan pikirkan dengan matang.

 

Kondisi keuangan pun harus stabil. Sebab agar bisa menghindari hal yang tidak diinginkan, seperti galbay.

Kamu juga harus memilih pinjol yang tepat, saat akan mengajukan kredit pinjaman, jangan sampai salah memilih.

Jikalau kamu memilih pinjol yang memiliki DC lapangan, kamu wajib melunasi pinjaman tersebut, jangan sampai galbay.

 

Sebab, DC lapangan biasanya akan langsung mendatangi rumah, jika kamu menunggak selama 1-3 bulan.

Tergantung bagaimana peraturan yang diberikan oleh pihak pinjol. Adapun pinjol yang hanya 1 bulan menunggak, sudah didatangi oleh DC lapangan.

Untuk itu, ketahuilah pinjol yang memiliki DC lapangan berikut ini :

 

1. Akulaku

Akulaku merupakan pinjol yang memiliki DC lapangan, dan sudah menyeluruh hingga ke pelosok.

2. Kredit Pintar

Kredit Pintar juga memiliki DC lapangan yang sudah menyeluruh, bahkan hingga ke pelosok Indonesia.

3. Kredivo

Kredivo meiliki DC lapangan terutama di wilayah Jabodetabek. DC lapangan Kredivo juga hadir hingga ke pelosok

4. Tunaiku

Tunaiku memiliki DC lapangan yang menyeluruh, sampai ke pelosok. Sebab, pinjol ini dari Ammar Bank.

 

5. HCI

Pinjol HCI juga ada DC lapangan menyeluruh, hingga ke pelosok.

6. Atome

Aplikasi pinjol Atome memiliki DC lapangan hanya di daerah-daerah tertentu saja.

7. Kredit Plus

Pinjol Kredit Plus memiliki DC lapangan, khususnya di Jabodetabek

8. Easycash

Pinjil Easycash jufa ada DC lapangan, namun keberadaanya masih di sekitar Jabodetabek.

 

9. Singa ID

Pinjol Singa ID sudah memiliki DC lapangan di Jabodetabek. Hanya saja masih belum menyeluruh di setiap daerah.

10. Shopepaylater

Shopee Paylater juga ada DC lapangan di Jabodetabek, tetapi masih belum menyeluruh.

11. Traveloka Paylater

Traveloka Paylater juga ada DC lapangan di Jabodetabek. Namun jumlahnya belum menyeluruh. 

 

12. Bukalapak Paylater

Bukalapak Paylater juga sudah memiliki DC lapangan, hanya saja masih belum menyeluruh.

13. Tiket.com

Tiket.com juga ada DC lapangan, baru di Jabodetabek saja.

Itulah 13 pinjol yang memiliki DC lapangan. Jika kamu terlanjur meminjam di pinjol tersebut, segera lunasi dan jangan sampai jadi nasabah galbay.

Berita Terkait
News Update