ADVERTISEMENT

Obrolan Warteg: Orang Hebat Berharap Kritik

Selasa, 23 April 2024 05:57 WIB

Share
Ilustrasi Obrolan Warteg. (Poskota/Yudhi Himawan)
Ilustrasi Obrolan Warteg. (Poskota/Yudhi Himawan)

ADVERTISEMENT

ADVERTISEMENT

ADA kata bijak, seseorang tidak akan menjadi hina atau jatuh harga dirinya karena dikritik. Seseorang, juga tidak turun tahta karena kritikan.Justru dengan kritikan seseorang akan tahan banting.

“Ibarat pohon yang semakin tinggi, akan semakin banyak mendapat embusan angin. Begitu pun manusia, semakin tinggi pangkat dan jabatan, akan semakin banyak mendapat kritikan,” kata Heri mengawali obrolan warteg bersama sohibnya, mas Bro dan Yudi.

“Berarti orang yang sering mendapat kritikan karena menjadi orang penting, banyak berbuat sesuatu, setidaknya untuk lingkungan masyarakat,” kata Yudi.

“Iya iyalah. Seseorang mendapat kritikan karena telah berbuat sesuatu karena itu patut banggga, bukan malah alergi kritikan,” kata Heri.

 

“Jika tidak mau dikritik orang lain, jauh dari kritikan, ya jangan berbuat apa – apa, diam saja tak perlu berbuat sesuatu,” kata mas Bro.

“Berarti orang yang optimis dan dinamis serta orang –orang hebat malah berharap kritikan untuk membangun motivasi dan rasa percaya diri,” kata Heri.

“Yang terpenting jangan ubah kritikan menjadi kebencian, permusuhan dan pertentangan karena dapat menjadi embrio perpecahan,” kata Yudi.

“Karena itu berikan kritik sesuai temanya, jangan ngelantur ke mana-mana, apalagi bawa-bawa hubungan pribadi masa lalunya,” kata mas Bro.

“Kalau sudah bawa-bawa urusan pribadi masa lalu, itu namanya dendam yang dibalut dengan kritikan,” kata Heri.

Halaman

ADVERTISEMENT

ADVERTISEMENT

ADVERTISEMENT

ADVERTISEMENT

Komentar
limit 500 karakter
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE.
0 Komentar

ADVERTISEMENT

ADVERTISEMENT

ADVERTISEMENT

ADVERTISEMENT

ADVERTISEMENT

ADVERTISEMENT

ADVERTISEMENT