Segini nominal utang nasabah galbay pinjol yang bakal didatangi DC lapangan ke rumah. (Foto: edit Freepik)

TEKNO

Nasabah Galbay Wajib Tahu! Ternyata Segini Minimal Utang yang Bikin DC Lapangan Pinjol Datang ke Rumah

Selasa 23 Apr 2024, 11:28 WIB

JAKARTA, POSKOTA.CO.ID - Tahukah kamu bahwa ada jumlah minimal utang yang bisa bikin DC lapangan pinjol datang ke rumah?

Ternyata debt collector atau DC pinjol tidak asal datang ke rumah begitu saja untuk menagih utang lho. 

DC pinjol baru akan datang ke rumah bila nasabah gagal bayar atau galbay pinjol memiliki utang dengan nominal tertentu. 

Jika jumlah utang debitur atau nasabah galbay pinjol tidak sebesar yang telah ditetapkan oleh penyedia layanan pinjaman online, maka DC pinjol sangat kecil kemungkinannya untuk datang ke rumah.

Lantas, berapa sih nominal utang yang harus dimiliki nasabah galbay pinjol yang bisa membuat DC datang ke rumah?

Di bawah ini sudah tersaji ulasan lengkap yang bisa kamu simak hingga akhir.

Minimal Utang Nasabah yang Bikin DC Pinjol Datang ke Rumah

Melansir dari kanal YouTube Fintech.ID, setiap penyedia layanan pinjaman online atau pinjol memiliki aturan dan kebijakannya masing-masing. 

Sebetulnya, tidak ada data transparan yang dikeluarkan tiap pinjol terkait minimal utang nasabah yang membuat DC lapangan datang ke rumah untuk menagihnya.

Namun, diperkirakan bila nasabah memiliki utang kisaran di bawah Rp500.000 hingga Rp1.000.000, maka kemungkinan DC pinjol datang ke rumah untuk nagih utang yang galbay sangatlah kecil. 

Bukan tidak mungkin DC datang ke rumah untuk menagih utang pinjol. Namun, kemungkinan besar nasabah dengan nominal utang pinjol dengan nominal tersebut jarang ditagih atau bakal didatangi paling terakhir. 

Kendati demikian, bisa saja DC pinjol dang ke rumah nasabah galbay dengan nominal utang tersebut jika di dekat tempat tinggal nasabah, ada debitur lain yang juga galbay namun dengan nominal yang lebih besar.

Jadi DC pinjol akan sekalian mendatangi mu untuk menagih utang setelah mendatangi tempat tinggal nasabah dengan nominal utang besar tadi.

"Berdasarkan pengalaman yang sudah-sudah, di bawah Rp500 ribu itu masih jarang banget DC yang datang. Kalau pun datang, itu dia habis dari lokasi komplek sebelah yang mana berdekatang dengan lokasi kalian, jadi sekalian datang," ucap host Fintech.ID, seperti dikutip pada Selasa, 23 April 2024.

Pada dasarnya, bila memang ada DC pinjol yang datang ke rumah, maka kamu tidak perlu takut atau telihat takut.

Berusahalah agar tetap terlihat tenang dan normal supaya DC pinjol tidak semakin menekan atau mengancam kamu. 

Untuk mendapatkan lebih banyak konten menarik dan informatif seputar berita terkini, ekonomi, tekno, bola, hingga lifestyle, kamu dapat bergabung di saluran resmi POSKOTA dengan KLIK DI SINI.

Tags:
Galbay Pinjolpinjoldc pinjolDC lapangan PinjolDC Lapangan

Kamila Sayara Avicena

Reporter

Kamila Sayara Avicena

Editor