Klaim saldo DANA Prakerja dapat dari insentif pemerintah. (Foto: Poskota edit/Kamila Sayara)

TEKNO

MASIH ADA KESEMPATAN! Klaim Saldo DANA Prakerja Rp700.000, Dapat Insentif dari Pemerintah Kalo Daftar Pake NIK

Senin 22 Apr 2024, 05:21 WIB

JAKARTA, POSKOTA.CO.ID - Masih ada kesempatan bagi kamu untuk klaim saldo DANA Prakerja senilai Rp700.000 insentif dari pemerintah.

Hari Ini, Senin, 22 April 2024 adalah peluang terakhir bagi kamu dapat hadiah saldo DANA gratis lewat pendaftaran Prakerja gelombang 66.

Kamu bakal dapat sejumlah insentif saldo DANA yang dikirim ke rekening e-wallet atau dompet digital apabila dinyatakan lolos.

Selain insentif yang menggiurkan, peserta yang lolos ke program Kartu Prakerja juga bakal dapat banyak manfaat lain.

Peserta dapat memilih pelatihan yang diinginkan, lalu membeli pelatihan tersebut menggunakan beasiswa yang dicairkan, dan mengikuti pelatihan hingga akhir. 

Setelah menyelesaikan seluruh kegiatan pelatihan hingga tuntas seratus persen, akan ada insentif gratis yang menantimu. 

Insentif pertama sebesar Rp600.000 bakal diberikan kepada peserta yang telah menyelesaikan pelatihan, mendapat sertifikat, dan sudah memberikan ulasan serta penilain.

Tak cukup sampai disitu, masih ada insentif kedua yang bisa didapatkan peserta jika mengisi survei evaluasi.

Besaran insentif kedua ini yang didapat tiap peserta, yaitu Rp50.000 untuk sekali pengisian survei.

Akan ada dua kali pengisian survei yang berarti peserta bisa mendapatkan insentif tambahan menjadi Rp100.000.

Peserta dapat mencairkan insentif ke rekening dompet elektronik, seperti DANA, OVO, Gopay, dan Link Aja.

Tenang saja, jika kamu tidak memiliki akun e-wallet, kamu dapat mencairkannya lewat BNI dan BCA. 

Bagi kamu yang ingin mendapatkan sejumlah insentif yang sudah disebutkan di atas, bisa langsung mendaftarkan diri sebagai calon peserta Prakerja hari ini. 

Untuk melakukan pendaftaran kamu hanya memerlukan KTP dan mengisi NIK KTP untuk mendaftar. 

Kamu harus segera melakukan pendaftaran karena program  Prakerja gelombang 66 bakal ditutup pada Senin, 22 April 2024 pukul 23.59 WIB.

Di bawah ini sudah tersaji sejumlah syarat yang harus dipenuhi peserta sebelum mendaftarkan diri.

Syarat Daftar Program Kartu Prakerja

Berikut syarat-syarat lengkap untuk mengikuti program ini. 

1. Warga Negara Indonesia (WNI)

2. Berusia minimal 18 tahun dan maksimal 64 tahun

3. Tidak sedang menempuh pendidikan formal

4. Sedang mencari kerja

5. Pekerja/buruh yang terdampak PHK

6. Pekerja/buruh yang butuh peningkatan kompetensi kerja

7. Pelaku usaha mikro & kecil (UMKM)

8. Bukan pejabat negara, DPRD, PNS, TNI, Polri, dan pejabat di BUMN atau BUMD

9. Maksimal 2 NIK dalam 1 KK yang menjadi penerima Kartu Prakerja

Cara Daftar Program Kartu Prakerja 

Adapun, cara mendaftar program Kartu Prakerja adalah sebagai berikut. 

Disclaimer: Artikel ini hanya memberikan panduan dan informasi terkait pendftaran Kartu Prakerja gelombang 66 untuk mendapat sejumlah insentif dari pemerintah.

Keberhasilan atau kegagalan kamu dalam program ini bukan menjadi tanggung jawab peserta, melainkan tergantung pada syarat dan ketentuan yang ditetapkan penyelenggara.

Untuk mendapatkan lebih banyak informasi mengenai berita DANA Poskota dan informasi menarik lainnya kamu dapat bergabung di saluran WhatsApp resmi Poskota dengan KLIK DI SINI.

Tags:
Saldo DANA GratisKlaim Saldo DANA Gratissaldo dana prakerjaDompet Digitalkartu prakerjaPrakerja Gelombang 66

Kamila Sayara Avicena

Reporter

Kamila Sayara Avicena

Editor