Eks Kepala Daerah dari PDIP Kembali Maju Pilkada Wali Kota Bekasi

Senin 22 Apr 2024, 18:40 WIB
Ketua DPC PDIP Kota Bekasi, Tri Adhianto mendaftarkan diri maju untuk sebagai Wali Kota Bekasi. (Dok: PDIP Kota Bekasi)

Ketua DPC PDIP Kota Bekasi, Tri Adhianto mendaftarkan diri maju untuk sebagai Wali Kota Bekasi. (Dok: PDIP Kota Bekasi)

BEKASI, POSKOTA.CO.ID - Eks kepala daerah yang pernah memimpin Kota Bekasi kembali mendaftarkan diri sebagai calon Wali Kota Bekasi pada Pilkada 2024 mendatang.

Ketua Tim Penjaringan DPC PDI Perjuangan Kota Bekasi, Heri Purnomo mengatakan, saat ini sudah ada dua orang pendaftar.

"Sampai batas waktu pendaftaran dan resmi mendaftar itu ada dua, Tri Adhianto dan Adi Bunardi," ucap, Heri kepada wartawan, Senin, 22 April 2024.

Kedua orang tersebut terlebih dahulu mengambil formulir dan langsung menyerahkan ke DPC sebelum tenggat waktu pendafataran.

Lebih lanjut, Tri yang merupakan ketua DPC PDIP Kota Bekasi lebih dulu mendaftarkan daripada Adi.

Sementara sosok Adi merupakan akademisi serta bagian dari eksternal parpol.

“Mereka (Tri dan Adi) sudah mendaftar, dan selanjutnya berkas kami kirim ke tingkat daerah,” tutupnya.

Tri sempat mengemban tugas sebagai Wali Kota Bekasi terhitung pada 21 Agustus-20 Oktober 2023.

Sebelum Wali Kota Bekasi, dirinya menjabat Penjabat (Pj) Wali Kota Bekasi, setelah Rahmat Effendi terjerat kasus korupsi. (Ihsan)

Berita Terkait
News Update