JAKARTA, POSKOTA.CO.ID - Beberapa pemain diragukan bisa bermain saat menjamu Persebaya Surabaya dalam lanjutan Liga 1 2023/2024.
Pertandingan pekan ke 32 ini akan berlangsung di Stadion Si Jalak Harupat, Sabtu 20 April 2024.
Empat pemain Persib tidak bisa bermain seperti Rezaldi Hehanussa karena akumulasi kartu.
Selain itu, ada beberapa pemain yang diragukan tampil maksimal karena belum fit adalah, Beckham Putra Nugraha, Stefano Beltrame, hingga Marc Klok.
Pelatih Persib Bojan Hodak mengatakan, meskipun belum prima tapi mereka akan coba tampil maksimal kendati tidak 90 menit waktu normal. Rotasi pun rencana dilakukan untuk menjamu Bajul Ijo.
"Kami memiliki beberapa pemain yang cedera ringan. Beberapa dari mereka belum siap untuk bermain 90 menit dan kami masih harus melakukan rotasi seperti di laga sebelumnya. Jadi mereka akan mendapat menit bermain tapi tidak dalam satu pertandingan penuh," kata Bojan.
Bojan menegaskan Persib tetap akan tampil maksimal dan ngotot untuk meraih kemenangan.
Tiket Championship Series yang sudah Persib miliki pun tak menyurutkan semangat pemain untuk tetap mengejar tiga poin.
Target itu tentunya tidak mudah meskipun Persebaya tanpa pemain-pemain kuncinya.
Sebab masalah serupa dialami oleh Persib untuk laga besok sore.
"Mereka (pemain pengganti) pastinya akan tampil mati-matian untuk membuktikan pantas masuk ke dalam sebelas pemain utama dan bekerja lebih keras dari pemain inti," ucapnya.
Sementara pelatih Persebaya Surabaya Paul Munster menegaskan jika Persebaya akan tampil sebaik mungkin dalam laga tersebut. Sebab timnya tidak punya banyak waktu untuk melakukan persiapan.
"Saya rasa memang butuh lebih banyak waktu tapi jadwalnya saat ini begitu ketat seperti yang kita semua ketahui. Jadi kami harus mempersiapkan diri sebisa mungkin, melakukan yang terbaik untuk tiap laganya," ucapnya.