POSKOTA.CO.ID - Jelang pertandingan kontra Persebaya pada Sabtu, 20 April 2024, pelatih Persib Bandung, Bojan Hodak mendapatkan kabar baik.
Pasalnya, sejumlah pemain yang sebelumnya mengalami cedera dikabarkan telah pulih dan bisa dimasukkan dalam starting XI.
Ada dua pemain yang akan menjadi tambahan skuad di laga melawan Persebaya yang akan digelar di Stadion Si Jalak Harupat, Kabupaten Bandung itu.
Dua pemain Persib Bandung yang sudah pulih yakni Stefano Beltrame dan Beckham Putra Nugraha.
Bojan menyebut jika Stefano dan Beckham Putra, kemarin, sudah kembali berlatih dengan skuad lainnya.
Sayangnya, Beckham masih harus meningkatkan sentuhan lagi setelah absen di beberapa laga.
"Dia (Beckham) beberapa laga tidak bermain sehingga sentuhannya belum sepenuhnya kembali," kata Bojan melansir dari laman resmi klub pada Kamis, 18 April 2024.
Selain dua pemain pilar tersebut, Kakang Rudianto juga akan kembali bergabung setelah bertugas menjadi penguat Timnas Indonesia U-23.
Kakang dipastikan akan kembali ke tanah air pada ha ini.
Menurut Bojan, secara keseluruhan kondisi pemain Maung Bandung dalam kondisi yang sangat baik.
Tinggal Edo yang masih mengalami cedera setelah menjalani laga pada pekan lalu melawan Persita Tangerang.