Pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae-yong membeberkan kondisi mental anak asuhnya jelang laga lawan Australia di Piala Asia U-23 (Foto: PSSI)

Sepak Bola

Miris! Hadapi Australia, Shin Tae-yong Sebut Mental Anak Asuhnya Down

Kamis 18 Apr 2024, 14:44 WIB

JAKARTA, POSKOTA.CO.ID - Pelatih Timnas Indonesia U-23, Shin Tae-yong membeberkan kondisi mental anak asuhnya.

Dalam sebuah kesempatan, Shin Tae-yong buka suara terkait kondisi anak asuhnya usai menelan kekalahan dari tim tuan rumah, Qatar 0-2 di laga pembuka Grup A Piala Asia U-23.

Menurut Shin-Tae yong, kondisi mental anak asuhnya kini sedang tidak baik-baik saja.

Diketahui, hal tersebut terjadi lantaran adanya putusan wasit yang dianggap merugikan skuad Garuda Muda.

"Memang ada ketidakadilan dari keputusan wasit kemarin jadi suasana pemain sangat down," kata Shin Tae-yong pada Kamis (18/4/2024).

Seperti diketahui, dalam laga melawan Qatar, skuad Garuda Muda menganggap bahwa wasit tidak fair dalam memberi keputusan.

Dikartu merahnya dua pemain, Ivar Jenner dan Ramadhan Sananta, prosesi terjadi gol pertama dan lainnya dianggap sebagai keputusan keliru.

Bahkan, lebih lanjut Shin Tae-yong menuturkan, laga melawan Qatar tak ubahnya seperti pertunjukan komedi.

Di lain sisi, Timnas U-23 pun akan menjalani laga kedua melawan Australia malam nanti, Kamis (18/4/2024).

"Tetapi, lawan Australia, saya berusaha maksimal mungkin untuk menghibur para pemain. Para pemain pun mendengarkan dan bisa latihan bekerja keras dengan baik" ujar Shin Tae-yong menambahkan.

Sebagai informasi, laga melawan Australia menjadi pertandingan penting bagi skuad Garuda Muda agar menjaga asa lolos ke babak selanjutnya dalam gelaran Piala Asia U-23 di Qatar.

Tags:
Shin Tae YongTimnas Indonesia U-23AustraliaPiala Asia U-23QatarPelatih Timnas Indonesia

Reporter

Administrator

Editor