Garuda dan Citilink Siapkan 1,4 Juta Kursi untuk Angkutan Lebaran 2024

Kamis 28 Mar 2024, 10:31 WIB
Direktur Utama Garuda Indonesia, Irfan Setiaputra. (Dok. Humas Garuda Indonesia)

Direktur Utama Garuda Indonesia, Irfan Setiaputra. (Dok. Humas Garuda Indonesia)

TANGERANG, POSKOTA.CO.ID - Maskapai Garuda dan Citilink menyiapkan sebanyak 1,4 juta seat atau kursi untuk periode mudik angkutan lebaran 2024.

Direktur Utama Garuda Indonesia, Irfan Setiaputra mengatakan, pihaknya bersama Citilink menyiapkan sekitar 1,4 juta tempat duduk atau seat untuk masa lebaran 2024 yang mana, diperkirakan peak time-nya sebelum lebaran tanggal 6 April dari Jakarta, dan kembali sekitar tanggal 14  April sesuai hari terakhir cuti bersama. 

"Dari waktu ke waktu kita lihat peningkatan yang memadai, jadi kita sih berharap 1,4 juta itu lebih dari cukup," katanya, Rabu, 27 Maret 2024.

Ia menjelaskan, 1,4 juta seat tersebut sudah termasuk ekstra flight. Angka penambahan itu pun telah disetujui oleh pihak Kementerian Perhubungan.

"Sudah diajukan dam disetujui, dan kita juga lihat beberapa hari ke depan, apakah ada tambahan penerbangan lagi atau tidak. Tapi, sementara sih kita belum lihat ada kebutuhan," ujarnya.

Irfan juga memprediksi, pergerakan baik itu penumpang dan pesawat akan mengalami peningkatan sekitar 18 persen.

Hal ini melihat dari tren pergerakan penumpang yang menggunakan transportasi udara saat periode libur panjang dalam momen tertentu.

"Perkiraan sementara ini naik sekitar 18 persen. Kita lihat nanti perkembangannya seperti apa, karena periode libur khususnya pada momentum tertentu, seperti saat ini lebaran, tidak hanya dimnafaatkan untuk mudik, tapi ada juga yang pergi berlibur," pungkasnya. (Veronica Prasetio)

Berita Terkait

Tips Mudik Lebaran yang Aman dan Nyaman

Kamis 04 Apr 2024, 02:02 WIB
undefined

News Update