JAKARTA, POSKOTA.CO.ID - Kesempatan klaim saldo DANA gratis Rp700.000 dari program Kartu Prakerja segera berakhir.
Saat ini, Kartu Prakerja memasuki gelombang 65. Pendaftaran gelombang 65 ditutup pada Senin, 25 Maret 2024 pukul 23.59 WIB.
Jika tidak ikut program ini, niscaya kesempatan meraih saldo DANA gratis Rp700.000 tertutup.
Agar tidak terlewatkan, intip syarat, cara daftar, dan langkah klaim uang gratis berupa insentif dari Prakerja 2024.
Syarat-syarat yang ditetapkan Kartu Prakerja wajib dipenuhi calon peserta sebelum melakukan pendaftaran.
Adapun syarat-syarat mengikuti program besutan pemerintah Indonesia itu, sebagai berikut:
- WNI berusia 18-64 tahun
- Tidak sedang duduk di bangku sekolah atau kuliah
- Maksimal dua anggota keluarga dalam satu NIK
- Belum bekerja, terkena PHK, pelaku UMKM
- Bukan pejabat negara, ASN, personel Polri, prajurit TNI, kepala desa, serta direktur/komisaris BUMN/BUMD
Pada tahap pertama, kamu akan diminta untuk mengikuti Tes Motivasi dan Tes Kemampuan Dasar (TKD) secara online.
Jika lulus, tes ini akan membawa kamu ke tahap berikutnya, yakni bergabung dengan gelombang 65.
Dari situ, kamu mendapatkan modal sebesar Rp3,5 juta untuk membeli pelatihan bersertifikat resmi.
Beragam pelatihan disediakan Kartu Prakerja. Kamu dapat memilih pelatihan sesuai dengan minat dan bakat.
Setelah pelatihan ini, kamu bisa memperoleh insentif berupa saldo DANA gratis senilai Rp600.000.
Pendapatan kamu bisa bertambah hingga Rp100.000 jika sudah mengisi survei evaluasi pada tahap akhir.
Demikian penjelasan tentang Kartu Prakerja gelombang 65 berhadiah saldo DANA gratis Rp700.000.
Jangan khawatir jika tidak terpilih sebagai pemenang, sebab pemerintah masih menyiapkan gelombang-gelombang selanjutnya.