Siapkan Badan Khusus, AHY Evaluasi Organisasi di Tubuh Partai Demokrat,

Minggu 24 Mar 2024, 07:33 WIB
Ketum Partai Demokrat, Agus Harimurti Yudhoyono (kiri). (Poskota/Pandi)

Ketum Partai Demokrat, Agus Harimurti Yudhoyono (kiri). (Poskota/Pandi)

JAKARTA, POSKOTA.CO.ID - Partai Demokrat akan melakukan restrukturisasi organisasi sebagai bentuk evaluasi di tubuh organisasi partai. 

Ketua Umum (Ketum) Partai Demokrat, Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) mengatakan evaluasi akan dilakukan secara menyeluruh.

"Kita harus melakukan evaluasi secara menyeluruh, kita ingin terus membangun kepemimpinan manajemen partai yang semakin kapabel dan juga bukan hanya militan, tapi juga bisa memenangkan pemilu ke depan," kata AHY di Jakarta, Sabtu, 23 Maret 2024.

AHY mengatakan sudah mempunyai rencana untuk merekstrukturisasi organisasi di tubuh partai Demokrat. Salah satunya dengan membentuk badan-badan khusus.

"Saya sudah punya rencana dan saya sudah lampirkan ke pak SBY, nanti kita atur, kita lakukan restrukturisasi organisasi sehingga ada badan-badan yang disiapkan secara khusus," katanya.

Nantinya, lanjut AHY, badan-badan khusus yang disiapkan dalam restrukturisasi akan fokus memenangkan pemilu mendatang.

"Ada tambahan-tambahan badan yang kita dedikasikan untuk pemenangan pemilu ke depan. Jadi kita semakin fokus," jelasnya. (pandi)

News Update