JAKARTA, POSKOTA.CO.ID - Program Kartu Prakerja gelombang 65 sudah dibuka Pemerintah sejak 22 Maret 2024 kemarin dan pendaftaran masih terbuka.
Bantuan Pemerintah dalam program Kartu Prakerja ini memberi kesempatan kepada calon peserta yang lolos untuk mendapatkan saldo DANA gratis.
Sebagai bantuan, nantinya setiap peserta yang lolos seleksi Program Kartu Prakerja akan menerima sejumlah insentif uang digital.
Setiap peserta pada Kartu Prakerja gelombang 65 akan menerima insentif senilai total Rp4,2 juta yang dirincikan menjadi sebagai berikut:
- Rp3,5 juta untuk alokasi biaya pelatihan
- Rp600.000 untuk insentif peserta
- Rp100.000 untuk bonus tambahan setelah melakukan dua kali pengisian survei.
Bagi kamu yang berminat atau ingin mencoba kembali keberuntungan karena belum pernah lolos, ingat lagi syarat-syarat berikut untuk mendaftar Prakerja:
1. Pencari kerja atau pekerja yang terkena PHK maupun membutuhkan peningkatan kompetensi kerja.
2. Warga Negara Indonesia (WNI).
3. Berusia paling rendah 18 tahun dan maksimal 64 tahun.
4. Tidak sedang mengikuti pendidikan formal.
5. Bukan Pejabat negara
6. Bukan pimpinan dan anggota DPRD Aparatur sipil negara (ASN), Prajurit TNI Anggota Polri Kepala dan perangkat desa Direksi, komisaris, dan dewan pengawas BUMN atau BUMD.
Perlu diingat bahwa masa pendaftaran Kartu Prakerja gelombang 65 akan ditutup pada Senin 25 Maret 2024 pukul 23.59 WIB.
Akan tetapi, tidak sedikit yang mengalami kendala pada akun Prakerja dengan masalah susah untuk log in.
Apabila tidak bisa masuk ke akun Prakerja karena akun gagal terverifikasi dan diblokir, maka kamu bisa mengajukan Formulir Pengaduan ke https://bantuan.prakerja.go.id/hc/id/requests/new.
Jangan lupa untuk melampirkan berkas-berkas berikut:
- Foto e-KTP asli terdaftar
- Foto KK asli terdaftar
- Swafoto dengan memegang e-KTP asli terdaftar
- Swafoto dengan memegang KK asli terdaftar
Jika data diberikan sudah lengkap, maka akan segera dilakukan pengecekan.
Itulah cara yang bisa kamu lakukan jika mengalami masalah pada akun Kartu Prakerja. Semoga membantu.(*)