JAKARTA, POSKOTA.CO.ID - Selamat, pengajuan Kredit Usaha Rakyat (KUR) Bank Rakyat Indonesia (BRI) Rp50 juta sudah cair.
KUR BRI menawarkan kemudahan untuk pelaku Usaha Mikro, Kecil, Menengah (UMKM) untuk mengembankan lini bisnisnya.
Tanpa jaminan, modal usaha Rp50 juta bisa langsung cair. Intip persyaratan mengajukan pinjaman modal di sini.
Pada plafon pinjaman Rp50 juta, angsurannya mulai Rp1 jutaan saja selama 60 bulan alias lima tahun.
Di samping itu, suku bunga KUR BRI per tahunnya cukup ringan, hanya berkisar 6 hingga 9 persen.
Berikut syarat pinjaman KUR BRI sebesar Rp50 juta tanpa jaminan:
Syarat KUR BRI
Pinjaman KUR BRI sebesar Rp50 juta bisa diajukan oleh pihak perorangan atau individu yang berusia minimal 21 tahun.
Jika belum mencapai batas usia 21 tahun, calon debitur harus tercatat sudah berstatus menikah.
Sementara bila calon debitur ingin meminjam modal Rp50 juta tanpa agunanan, maka harus memiliki usaha produktif minimal enam tahun.
BRI tidak memperkenankan calon debitur memiliki pinjaman kredit dari perbankan, kecuali KPR, KKB, dan Kartu Kredit.
Lalu, pastikan pemohon menyerahkan persyaratan identitas berupa KTP, KK, dan surat izin usaha.
Brosur KUR BRI Rp50 Juta
- Tenor 12 bulan: Rp4.416.667 per bulan
- Tenor 18 bulan: Rp3.027.778 per bulan
- Tenor 24 bulan: Rp2.333.333 per bulan
- Tenor 36 bulan: Rp1.638.889 per bulan
- Tenor 48 bulan: Rp1.291.667 per bulan
- Tenor 60 bulan: Rp1.083.333 per bulan
Sebagai informasi, pinjaman plafon sebesar Rp50 juta hanya berlaku pada kategori KUR Mikro dan KUR Kecil.
Sementara nominal pinjaman maksimal KUR TKI sebesar Rp25 juta berdasarkan ketetapan pemerintah.
KUR TKI juga hanya berlaku di beberapa negara saja di Asia, yakni Singapura, Hong Kong, Taiwan, Brunei, Jepang, Korea Selatan, dan Malaysia.
Namun jenis KUR ini tetap bebas biaya administrasi dan provinsi.