JAKARTA, POSKOTA.CO.ID - Kaum pemburu saldo DANA gratis dihebohkan dengan adanya isu gelombang 65 Program Kartu Prakerja akan dibuka pada Bulan Ramadhan 2024 ini.
Hal ini menjadi kabar penyejuk untuk kamu yang ingin terus klaim saldo DANA gratis dan juga mendapatkan manfaat yang lainnya dari Program Kartu Prakerja yang dibuat pemerintah Indonesia.
Bahkan saldo DANA yang didapatkan secara gratis mencapai Rp700.000. Berkat adanya beberapa peraturan pemerintah Program Kartu Prakerja yang dibuat untuk mewujudkan program ini.
Sebelum membahas lebih jauh, bahwa terdengar isu Program Kartu Prakerja Gelombang 65 sebentar lagi akan dibuka pada Jumat, 22 Maret 2024 mendatang.
Meskipun hanya sebagai prediksi, tetapi bisa berpacu pada hasil pengumuman gelombang 64 yang diinformasikan melalui Instagram @prakerja.go.id, pada Kamis, 14 Maret 2024 kemarin.
Tentu saja banyak yang membutuhkan program ini dan mendengar kabar isu bahwa gelombang 65 akan dibuka, berita saldo DANA gratis dan berita Prakerja semakin kencang di media sosial.
Pasalnya tujuan diadakan Program Kartu Prakerja yaitu membantu para pencari kerja (pencaker) agar bisa mendapatkan pekerjaan dengan cepat.
Dampak PHK dari perusahaan kepada pekerja atau buruh akan sangat terbantu. Selain itu juga dalam upaya peningkatan skill atau kompetensi dan kewirausahaan kepada pencaker. Sampai meningkatkan kompetensi untuk pelaku usaha mikro dan kecil.
Kamu bisa mengunjungi kanal resmi Prakerja.go.id sebagai acuan persyaratan dan ketentuan sebagai calon peserta hingga alur proses pendaftaran sampai menjadi Penerima Kartu Prakerja.
Uniknya apabila sudah berstatus sebagai penerima Kartu Prakerja melalui gelombang 65 setelah mengikuti rangkaian pelatihan dan mengisian dua jawaban survei evaluasi.
Peserta atau penerima akan mendapatkan insentif berupa saldo gratis yang dapat dicairkan melalui e-wallet DANA, LinkAja, OVO, dan GoPay.
Serta bisa dicairkan melalui rekening bank yang terdaftar sebagai pencairan bonus insentif Penerima Kartu Prakerja melalui BNI dan BCA.
Hal tersebut tidak terlepas dari beberapa peraturan yang dibuat seperti Peraturan Presiden (Perpres), Permenko Perekonomian, dan Peraturan Menteri Keuangan (PMK).
Daftar Peraturan Pemerintah Mengatur Program Kartu Prakerja:
1. Peraturan Presiden
- Perpres Nomor 36 Tahun 2020
- Perpres Nomor 76 Tahun 2020
- Perpres Nomor 113 Tahun 2022
2. Permenko Perekonomian
- PERMENKO 11 TAHUN 2020
- Permenko Nomor 17 Tahun 2022
- Kepmenko KCK 219 2020 - Besaran Bantuan Pelatihan dan Insentif Bagi Penerima Kartu Prakerja
- Kepmenko Nomor 251 Tahun 2022 (Insentif Skema Normal)
3. Peraturan Menteri Keuangan
- PMK 25 Tahun 2020
- PMK 200 Tahun 2021
Itulah daftar peraturan yang mengatur Program Kartu Prakerja sudah sukses wujudkan sampai gelombang 64 menuju gelombang 65.
Karena salah satu peraturan pemerintah mengatur Program Kartu Prakerja terkait berita saldo DANA yang bisa digratiskan berasal dari Kepmenko KCK 219 2020 dan Kepmenko Nomor 251 Tahun 2022.