JAKARTA, POSKOTA.CO.ID - Siapa cepat dia dapat, hanya 900 tiket mudik gratis Lebaran 2024 yang diberikan dari pihak Jasa Marga Group. Buruan daftar sebelum kehabisan.
Jasa Marga Group kembali berpartisipasi dalam menggelar program mudik gratis bersama BUMN 2024 yang bertajuk 'Mudik Asyik Bersama BUMN'.
Waktu pemberangakatan mudik gratis ini pada Jumat 5 April 2024 pukul 05.00 WIB. Dengan lokasi pemberangkatan di Kantor Pusat Jasa Marga, Jakarta Timur.
Terdapat lima kota tujuan utama pada program mudik gratis tahun ini, mulai dari Semarang, Magelang, Yogyakarta, Solo, dan Surabaya.
Pendaftaran dimulai pada hari ini Senin 18 Maret sampai Jumat 22 Maret 2024, selama kuota masih ada. Dimulai pukul 09.00-15.00 WIB, di Aula Masjid Ar Rahman, Kantor Pusat Jasa Marga.
Adapun syarat pendaftarannya, harus menyiapkan dokumen seperti fotocopy KTP, dan fotocopy Kartu Keluarga (KK). Pendaftaran hanya dilakukan secara offline, tidak ada link online.
Selain itu, terdapat syarat dan ketentuan program mudik gratis ini diperuntukan bagi:
1. Pekerja yang menunjang aktivitas perusahaan (pengemudi, petugas pembantu sarana rumah tangga, petugas kebersihan, penyapu jalan, petugas harian lepas, satpam, hansip) beserta keluarga yang berasal dari kantor pusat, Regional dan anak perusahaan di Jabodetabek.
2. Masyarakat sekitar jalan tol PT Jasa Marta (Persero) TBK yang membutuhkan.
3. Hanya berlaku untuk keberangkatan dari kantor Pusat Jasa Marga di Jakarta Timur ke tujuan.
4. Hanya berlaku bagi pemudik yang sudah terdaftar melalui proses registrasi