JAKARTA, POSKOTA.CO.ID - Selamat, kamu berhak atas uang gratis Rp700.000 dari program Kartu Prakerja gelombang 64.
Kamu berhasil meraih saldo DANA gratis ratusan ribu hanya bermodalkan KTP saja.
Pemerintah memang rutin bagi-bagi uang bantuan lewat program Kartu Prakerja.
Kini program tersebut sudah memasuki gelombang 64, dan bakal segera masuk ke gelombang selanjutnya.
Meski belum ada informasi pasti terkait kapan dibukanya Kartu Prakerja gelombang 65, tapi biasanya setelah tiga hari rampung gelombang sebelumnya, maka akan langsung dibuka gelombang selanjutnya.
Jangan lewatkan mendapat cuan gratis dari pemerintah lewat program Kartu Prakerja.
Sebelum gelombang 65 resmi dibuka, ada baiknya kamu melakukan persiapan untuk mengikuti program Kartu Prakerja.
Bagi yang belum punya akun Kartu Prakerja, bisa langsung cek persayaratan di bawah ini:
- WNI berusia paling rendah 18 tahun dan paling tinggi 64 tahun.
- Tidak sedang menempuh pendidikan formal.
- Sedang mencari kerja, pekerja/buruh yang terkena PHK, atau pekerja/buruh yang membutuhkan peningkatan kompetensi kerja, seperti pekerja/buruh yang dirumahkan dan pekerja bukan penerima upah, termasuk pelaku usaha mikro & kecil.
- Bukan Pejabat Negara, Pimpinan dan Anggota DPRD, Aparatur Sipil Negara, Prajurit TNI, Anggota Polri, Kepala Desa dan perangkat desa dan Direksi/Komisaris/Dewan Pengawas pada BUMN atau BUMD
- Maksimal 2 NIK dalam 1 KK yang menjadi Penerima Kartu Prakerja.
Jika kamu memenuhi persyaratan di atas, bisa langsung mengikuti langkah berikut ini untuk mendaftar Kartu Prakerja.
Daftar
Kamu hanya perlu membuat akun Prakerja menggunakan data diri yang sesuai dengan KTP. Jangan lupa sisipkan surel dan nomor ponsel aktif untuk melakukan verifikasi.
Gabung Gelombang
Langkah selanjutnya, ikuti seleksi dengan cara gabung gelombang dan tunggu pengumuman hasil seleksi.
Pilih Pelatihan
Gunakan saldo pelatihan sebesar Rp3,5 juta, pilih yang kamu butuhkan di Mitra Platform Digital dan bayar dengan nomor Kartu Prakerjamu.
Pastikan rekening bank/dompet elektronik sudah tersambung sebelum membeli pelatihan.
Ikuti Pelatihan
Kerjakan pre-test dan post-test selesaikan pelatihan dan dapatkan sertifikat.
Beri Rating dan Ulasan
Berikan penilaian dan ulasan tentang pelatihan yang baru kamu rampungkan. Pengisian rating bisa dilakukan di dashboard Prakerja.
Dapat Insentif
Saatnya kamu mendapat insentif setelah menyelesaikan pelatihan dan pengisian survei yang bisa dikonversi menjadi saldo DANA gratis.
Uang insentif yang kamu dapatkan senilai Rp600.000 ditambah hadiah pengisian survei Rp100.000 yang dibayarkan dalam dua tahap per Rp50.000.
Total uang gratis yang masuk ke dompet elektronik dari Kartu Prakerja adalah Rp700.000.
Itulah berita DANA Poskota tentang cara mendapatkan saldo DANA Rp700.000 dari pemerintah lewat program Kartu Prakerja gelombang 65.