JAKARTA, POSKOTA.CO.ID - Momen makan sahur pada saat bulan puasa Ramadhan menjadi waktu yang sangat penting.
Selain memiliki keutamaan berkah dan pahala, waktu makan sahur juga akan berpengaruh terhadap ativitas puasa di siang harinya.
Pada saat makan sahur, asupan makanan yang dikonsumsi akan menentukan ketahanan tubuh.
Ada banyak jenis makanan yang justru bisa bikin cepat lapar dan haus, terutama makanan yang mengandung garam tinggi dan minyak
Namun, terdapat beberapa makanan yang bisa mengurangi kantuk pada saat siang hari, makanan inilah yang sebaiknya dikonsumsi saat sahur. Apa saja?
1. Alpukat
Selain karbohidrat dan serat, tubuh juga butuh lemak sehat untuk menyuplai energi selama berpuasa.
Dengan rutin mengkonsumsi alpukat dapat membantu metabolisme tubuh agar meningkat dan membuat tubuh jadi lebih berenergi.
2. Apel
Kandungan gula alami dalam apel mampu membuat senantiasa terjaga sama seperti ketika mengonsumsi kafein.
3. Sayuran hijau
Sayuran hijau seperti bayam mengandung asam folat yang membantu meningkatkan energi di otak dan tubuh.
Dengan mengkonsumsi sayuran hijau, maka kita akan tetap terjaga dan tidak mudah ngantuk saat berpuasa.
4. Pisang
Pisang sangat baik untuk menjaga kestabilan kadar gula darah dan metabolisme tubuh.
Dengan kebaikan itulah, pisang mampu menghasilkan energi yang bisa membuatmu bersemangat dan jauh dari rasa kantuk.
5. Kacang almond
Dalam kacang almond ada kandungan omega 3 yang baik untuk memacu energi pada otak.
Sehingga tidak akan cepat merasa kantuk, tetap fokus dan tidak mudah lelah saat bekerja.
6. Kacang edamame
Gak cuma almond, edamame pun bisa jadi alternatif cemilan saat sahur. Kandungan folat, vitamin dan serat pada kacang-kacangan ini merupakan perpaduan yang baik dalam memelihara saluran cerna.
Saluran cerna yang sehat akan menghasilkan energi yang relatif cepat dalam tubuh. Energi tersebut akan tersimpan baik dalam tubuh, sehingga kamu bisa beraktifitas maksimal tanpa rasa kantuk.
7. Telur
Telur mengandung vitamin B yang mampu meningkatkan fungsi otak supaya lebih fokus dalam melakukan suatu hal. Terlebih lagi kandungan proteinnya berperan baik dalam menyuplai energi.
Itulah 7 jenis makanan yang sebaiknya dikonsumsi saat makan sahur di bulan Ramadhan karena bisa mencegah kantuk saat sedang menjalani puasa.(*)