ADVERTISEMENT

2 Faktor Penyebab Sekeluarga di Jakarta Utara Nekat Bunuh Diri, Ini Kata Kriminolog

Rabu, 13 Maret 2024 14:35 WIB

Share
Kriminolog asal Universitas Indonesia (UI), Josias Simon. (Istimewa)
Kriminolog asal Universitas Indonesia (UI), Josias Simon. (Istimewa)

ADVERTISEMENT

ADVERTISEMENT

JAKARTA, POSKOTA.CO.ID - Kematian satu keluarga di Apartemen Jakarta Utara masih menyisakan tanda tanya. Kasus ini pun mengundang analisa dari kriminolog.

Seperti yang diungkapkan Kriminolog Universitas Indonesia (UI), Josias Simon. Menurutnya terdapat dua hal yang sangat berkaitan dengan kondisi korban.

Pertama dari sisi subtansif yang diterima korban dan kedua lingkungan serta faktor orang terdekat memberikan pencegahan.

"Kalau saya bagi dua, subtansif diselesaikan dulu masalah subtansifnya, apakah ekonomi, sosial pribadi atau apapun," ucap Josis Simon saat dikonfirmasi, Rabu, 13 Maret 2024.

Kedua ia menilai dari situasi keadaan korban di lingkungannya.

"Kedua situasional lingkungan sekitar, bagaimana mengawasi mendeteksi orang orang yang melakukan tindak pidana atau self harm atau sampai itu diantisipasi sebelum melakukan bunuh diri," jelasnya.

Dirinya mendorong semua stakeholder saling mencegah mengantisipasi, namun khususnya memperketat apartemen dalam kasus satu keluarga nekat bunuh diri.

"Ini semua tanggung jawab, gak hanya di perumahan tapi satuan pengamanan tokoh masyarakat, jadi ikut memperhatikan jangan saat ada kejadiam baru di perhatikan,  pihak keamanan apartemen lingkungan  musti bisa antisipasi ini, bisa dilihat dari CCTV kalau mencurigakan dari awal sudah dilakukan penjajakan itu sudah situasional," tutup Josias.

Peristiwa sekeluarga yang terdiri dari empat orang bunuh diri terjadi di Apartemen Teluk Intan Tower Topas. Keempatnya melompat dari lantai 22 pada Sabtu, 9 Maret 2024. (Ihsan Fahmi)

ADVERTISEMENT

ADVERTISEMENT

ADVERTISEMENT

ADVERTISEMENT

Komentar
limit 500 karakter
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE.
0 Komentar

ADVERTISEMENT

ADVERTISEMENT

ADVERTISEMENT

ADVERTISEMENT

ADVERTISEMENT

ADVERTISEMENT