JAKARTA, POSKOTA.CO.ID - Bulan Ramadhan menjadi bulan penuh berkah, dimana hal ini menjadi kesempatan bagi umat muslim untuk mengejar pahala ibadah selama ramadhan ini, dan meningkatkan diri agar tetap produktif.
Ya, saat kita dituntut untuk tetap produktif, maka kita harus meningkatkan kualitas diri kita dengan perbanyak ibadah dan melakukan amal kebaikan. Karena mengejar beribu pahala di bulan Ramadhan ini sangat dianjurkan.
Adapun beberapa gadget yang bisa dimanfaatkan agar puasa tetap produktif. Dan, mampu membantu permudah segala aktivitas harianmu, mulai dari kerja kantor, gaya hidup sehat, hingga interaksi sosial.
Nah, berikut ini ada sejumlah rekomendasi gadget agar puasa kamu tetap berjalan produktif:
1. Garmin Forerunner 255S Music
Smartwatch Garmin yang memiliki beragam fitur canggih sehingga bisa membantu meningkatkan produktivitas kamu. Bahkan, Garmin menyematkan lima tombol navigasi inferface.
Ya, inferface sendiri mampu memberikan kontrol lebih mudah saat digunakan berolahraga. Karena dilengkapi fitur multisport tracking yang bisa melacak hingga lebih dari 30 aktivitas berbeda.
Kemudian, terdapat juga fitur Health Snapshot yang memungkinkan untuk merekam statistik olahraga harianmu. Seperti detak jantung dan tingkat respirasi. Menariknya lagi, ada fitur streaming musik yang bisa kamu dengarkan.
2. Samsung Galaxy Tab S9 FE
Dengan desain colorful dan trendy. Tablet ini sangat cocok untuk menemani berbagai kegiatan yang kreatif dan produktif. Apalagi dengan dukungan teknologi layar FTF seluas 10.9 inci, kualitas layar mulus dan detail.
Selain itu, tab ini juga memiliki refresh rate hingga 90Hz dan tingkat color depth capai 16 juta warna. Sehingga mendapatkan gambar yang lebih jernih dan warna yang cerah ketika waktu ngabuburit kamu asyik menonton film.